home lifestyle

LG Gelar Kompetisi Desain Hunian Modern dan Harmoni

Sabtu, 29 Juli 2023 - 14:56 WIB
https://sindomakassar.com/read/ekbis/2665/lg-hadirkan-layanan-premium-white-gloves-untuk-pengguna-objet-1685617606
PT LG Electronics Indonesia (LG) menggelar kompetisi desain hunian modern dengan tema 'Harmonisasi Rumah Modern'. Event bergengsi ini melibatkan dua institusi besar yang menaungi prosesi arsitek dan desainer interior di Indonesia. Perwakilan dari dua institusi ini, Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Jakarta dan Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Jakarta akan duduk sebagai dewan juri bersama dengan perwakilan dari LG.

Adapun hal yang menjadi pembeda dengan kompetisi desain hunian lainnya, perlombaan yang bakal dimulai 22 Juli ini tak hanya berkutat pada desain bangunan atau ruang. Lebih dari itu, LG memberikan penekanan pada harmonisasi ruang dengan tata letak berbagai perangkat elektronik.

"Seturut dengan tujuan besar kompetisi ini untuk menginspirasi hadirnya hunian modern yang ideal. Sebagai ruang hidup ideal yang tak hanya mengandalkan desain, namun juga harmonisasi ruang secara keseluruhan mulai dari estetika hingga pada tata peletakan perangkat elektronik didalamnya,” ujar Lee Taejin, President of LG Electronics Indonesia.

Baca Juga:LG Bangun Pusat Riset di Indonesia Perkuat Bisnis TV Lingkup Asia dan Global

Menurut dia, terkait dengan tata letak perangkat elektronik, LG akan menggunakan koleksi LG Objet sebagai koleksi terbaru perusahaan asal Korea Selatan ini yang ditujukan bagi hunian modern. Dengan peruntukan bagi hunian modern, LG Objet Collection membawa ciri tersendiri. Selain pada kemampuan yang dibawanya, yang mudah dikenali sebagai pembeda, ada pada pilihan sentuhan akhir yang lebih berwarna hingga desainnya yang estetis.

TV LG OLED Pose misalnya. Hadir dengan kaki penopang jangkung, menjadikannya terkesan menyerupai sebuah kanvas lukisan. Di sisi lain, perangkat LG WashTower pada koleksi ini, menempatkan mesin cuci dan pengering pakaian bertumpuk menjulang dengan kendali terintegrasi pada bagian tengahnya. Tak hanya menghemat ruang penempatan, kecerdasan buatan di dalamnya memberikan performa perawatan pakaian lebih baik.

Pada bagian kulkas, LG Objet Collection mempercayakan pada kulkas LG InstaView yang dikenal punya fitur unik yang membuat satu bilah pintunya dapat berubah menjadi transparan hanya dengan dua ketukan jari tangan.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya