home makassar city

Rektor UNM Minta Finalis MTQ-MN Junjung Sportivitas dan Nilai Keagamaan

Selasa, 08 Agustus 2023 - 16:21 WIB
Rektor UNM Prof Husain Syam saat membuka MTQ-MN beberapa waktu yang lalu. Foto: Istimewa
Kompetisi Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) dalam rangka Dies Natalis ke-62 Universitas Negeri Makassar (UNM) memasuki babak grand final.

Sebanyak 24 finalis mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi LPTK se-Indonesia ikut menyemarakan rangkaian Dies Natalis UNM Ke-62.

Di antaranya, Universitas Negeri Malang, Universitas Negeri Medan, Universitas Negeri Jogya, Universitas Gorontalo dan Universitas Negeri Makassar sebagai tuan rumah.

Baca juga: Berantas Narkoba, Ratusan Mahasiswa UNM Jalani Tes Urin

Pelaksanaan MTQ dan MTH yang pertama kali dilaksanakan ini mengambil tema "Tingkatkan MTQ melalui MTQ-MN dalam rangka pengembangan sumber daya manusia di Era Society 5.0".

Rektor UNM Prof Husain Syam membuka MTQ mahasiswa Tingkat Nasional Perguruan Tinggi LPTK se-Indonesia, di Ballroom Lantai 2 Menara Pinisi UNM, Selasa (8/8/2023).

Dalam sambutannya, Prof Husain Syam menyampaikan kepada peserta MTQ dan MHQ yang telah masuk grand final untuk tetap berjuang dan memperlihatkan kelebihannya dalam berlomba.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya