home news

Dorong Pemberdayaan Ekonomi & Sosial, PT Vale Raih Tamasya Award di Minerba Expo 2024

Rabu, 27 November 2024 - 14:08 WIB
PT Vale berhasil meraih Tamasya Award 2024 dalam ajang Minerba Expo yang digelar pada 25-26 November 2024 di Kartika Expo Center, Jakarta. Foto/Dok PT Vale
PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) kembali mendapatkan penghargaan atas komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar wilayah operasionalnya. Melalui Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) yang dilaksanakan secara konsisten, PT Vale berhasil meraih Tamasya Award 2024 dalam ajang Minerba Expo yang digelar pada 25-26 November 2024 di Kartika Expo Center, Jakarta.

Penghargaan tersebut diraih dalam dua kategori bergengsi, yakni Trofi Penghargaan Kinerja PPM Badan Usaha Pertambangan Mineral untuk kategori Implementasi dan kategori Monitoring serta Evaluasi.

Penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan atas kontribusi PT Vale dalam meningkatkan pendapatan riil dan menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar. Selain itu, PT Vale juga meraih juara II dalam kategori Booth Terbaik selama acara Minerba Expo.

Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung, yang membuka acara ini, mengungkapkan sektor pertambangan memberikan kontribusi sekitar 12 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) hingga triwulan III tahun ini.

Menurutnya, komitmen industri pertambangan dalam pengembangan dan pemberdayaan masyarakat merupakan langkah strategis untuk mengatasi kesenjangan antara industri dan kebutuhan masyarakat di sekitar area operasional.

“Kami ucapkan selamat kepada badan usaha yang meraih Tamasya Award 2024. Prestasi ini mencerminkan dedikasi dan semangat dalam memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan bangsa,” ujar Yuliot Tanjung.

Tamasya Award pertama kali digelar oleh Ditjen Minerba Kementerian ESDM pada 2023 untuk meningkatkan komitmen perusahaan pertambangan dalam mengimplementasikan PPM yang berdampak luas dan berkelanjutan, termasuk peningkatan kualitas hidup masyarakat dan pelestarian lingkungan.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya