Wali Kota Makassar Harap Ketua KKSS Baru Bawa Kejayaan Bagi Sulsel
Tim SINDOmakassar
Kamis, 10 April 2025 - 19:23 WIB
Suasana pembukaan Pertemuan Saudagar Bugis Makassar sekaligus Mubes Kerukutan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) di Hotel Four Points, Kamis, (10/04/2025). Foto: Istimewa
Wali Kota-Wakil Wali Kota Makassar, Munafr Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham turut hadir menyemarakkan Musyawarah Besar (Mubes) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) XII.
Hajatan tahunan yang dikemas dalam bentuk silaturahmi Pertemuan Saudagar Bugis-Makassar (PSBM) XXV yang berlangsung penuh kehangatan dan kekeluargaan di Hotel Four Points, Kamis, (10/04/2025).
Dengan tema “Aktualisasi Siri' na Pacce untuk Harmoni KKSS, Harmoni Indonesia,” kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi nasional bagi warga Sulawesi Selatan di perantauan maupun daerah asal. Acara yang digelar sejak 9 hingga 11 April tersebut dihadiri lebih dari 2.200 peserta dari berbagai wilayah.
Munafri hadir mengenakan batik hijau lengan panjang, didampingi oleh Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham serta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkot Makassar.
"Alhamdulillah tadi kita bertemu tokoh juga saudagar Bugis Makassar dari berbagai tanah rantau. Dan kita juga mendengar sambutan dan petuah dari Pak Menteri juga Pak Aksa sebagai inisiator PSBM," ucap Ketua DPD II Partai Golkar Makassar itu.
Turut hadir dalam pembukaan, Ketua DPRD Sulsel Andi Rachmatika Dewi, serta para tokoh nasional dan daerah seperti Imam Besar Masjid Istiqlal sekaligus Menteri Agama Prof KH Nasaruddin Umar, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Ketua Dewan Penasehat BPP KKSS HM Aksa Mahmud.
Juga Wakil Menteri P2MI Zulfikar Ahmad Tawalla, Wakil Ketua DPD RI Tamsil Linrung, serta sejumlah kepala daerah seperti Wali Kota Parepare Tamsing Hamid, Bupati Maros Chaidir Syam, dan Bupati Luwu Patahudding.
Hajatan tahunan yang dikemas dalam bentuk silaturahmi Pertemuan Saudagar Bugis-Makassar (PSBM) XXV yang berlangsung penuh kehangatan dan kekeluargaan di Hotel Four Points, Kamis, (10/04/2025).
Dengan tema “Aktualisasi Siri' na Pacce untuk Harmoni KKSS, Harmoni Indonesia,” kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi nasional bagi warga Sulawesi Selatan di perantauan maupun daerah asal. Acara yang digelar sejak 9 hingga 11 April tersebut dihadiri lebih dari 2.200 peserta dari berbagai wilayah.
Munafri hadir mengenakan batik hijau lengan panjang, didampingi oleh Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham serta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkot Makassar.
"Alhamdulillah tadi kita bertemu tokoh juga saudagar Bugis Makassar dari berbagai tanah rantau. Dan kita juga mendengar sambutan dan petuah dari Pak Menteri juga Pak Aksa sebagai inisiator PSBM," ucap Ketua DPD II Partai Golkar Makassar itu.
Turut hadir dalam pembukaan, Ketua DPRD Sulsel Andi Rachmatika Dewi, serta para tokoh nasional dan daerah seperti Imam Besar Masjid Istiqlal sekaligus Menteri Agama Prof KH Nasaruddin Umar, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Ketua Dewan Penasehat BPP KKSS HM Aksa Mahmud.
Juga Wakil Menteri P2MI Zulfikar Ahmad Tawalla, Wakil Ketua DPD RI Tamsil Linrung, serta sejumlah kepala daerah seperti Wali Kota Parepare Tamsing Hamid, Bupati Maros Chaidir Syam, dan Bupati Luwu Patahudding.