Perkuat Kemajuan Pendidikan Tinggi, Telkomsel Bantu Mahasiswa Unhas & UNM
Tri Yari Kurniawan
Selasa, 22 April 2025 - 18:46 WIB
Telkomsel bersama Unhas dan UNM memperkuat kemitraan strategis guna mendukung kemajuan pendidikan tinggi di Indonesia Timur. Foto/Dok Telkomsel
Telkomsel bersama Universitas Hasanuddin (Unhas) dan Universitas Negeri Makassar (UNM) memperkuat kemitraan strategis guna mendukung kemajuan pendidikan tinggi di Indonesia Timur. Kolaborasi ini tak hanya berfokus pada peningkatan kualitas akademik, tetapi juga pengembangan ekosistem digital yang terbuka dan berkelanjutan di lingkungan kampus.
Di tengah percepatan transformasi digital, sinergi antara industri dan perguruan tinggi menjadi kunci dalam membentuk generasi muda yang adaptif, inovatif, dan berdaya saing tinggi di tingkat nasional maupun global.
Sebagai bagian dari komitmennya, Telkomsel menyalurkan bantuan pendidikan kepada masing-masing 10 mahasiswa terpilih dari Unhas dan UNM. Bantuan ini merupakan bentuk nyata kepedulian terhadap peningkatan kualitas pendidikan serta penguatan kapabilitas talenta digital di wilayah timur Indonesia.
General Manager Mobile Segment GTM Telkomsel Area Pamasuka, Godo Intan, menyampaikan apresiasi atas kesempatan yang diberikan untuk terus berkontribusi dalam pengembangan pendidikan, khususnya di wilayah Indonesia Timur. Kontribusi ini tidak hanya mewakili Telkomsel sebagai entitas perusahaan, tetapi juga sebagai wujud dukungan dari para pelanggan setia yang menjadi pondasi keberadaan Telkomsel hingga saat ini.
"Bantuan dana pendidikan ini kami harapkan menjadi kontribusi nyata yang dapat dimanfaatkan sebaik baiknya oleh para penerima, serta memberikan dampak positif bagi keluarga dan bangsa Indonesia secara lebih luas," ujar dia.
Rektor Unhas, Prof Jamaluddin Jompa, juga mengapresiasi kolaborasi ini. Pihaknya menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Telkomsel, atas perhatian dan komitmen luar biasa terhadap Unhas, yang terus berupaya menjadi motor penggerak kemajuan bangsa dari timur hingga barat.
Ia bilang bantuan ini bukan hanya bentuk apresiasi, tetapi juga menjadi motivasi berharga bagi mahasiswa kami untuk terus berprestasi dan berkembang. Unhas ditegaskan memiliki komitmen kuat bahwa tidak boleh ada mahasiswa yang terpaksa berhenti kuliah hanya karena keterbatasan ekonomi.
Di tengah percepatan transformasi digital, sinergi antara industri dan perguruan tinggi menjadi kunci dalam membentuk generasi muda yang adaptif, inovatif, dan berdaya saing tinggi di tingkat nasional maupun global.
Sebagai bagian dari komitmennya, Telkomsel menyalurkan bantuan pendidikan kepada masing-masing 10 mahasiswa terpilih dari Unhas dan UNM. Bantuan ini merupakan bentuk nyata kepedulian terhadap peningkatan kualitas pendidikan serta penguatan kapabilitas talenta digital di wilayah timur Indonesia.
General Manager Mobile Segment GTM Telkomsel Area Pamasuka, Godo Intan, menyampaikan apresiasi atas kesempatan yang diberikan untuk terus berkontribusi dalam pengembangan pendidikan, khususnya di wilayah Indonesia Timur. Kontribusi ini tidak hanya mewakili Telkomsel sebagai entitas perusahaan, tetapi juga sebagai wujud dukungan dari para pelanggan setia yang menjadi pondasi keberadaan Telkomsel hingga saat ini.
"Bantuan dana pendidikan ini kami harapkan menjadi kontribusi nyata yang dapat dimanfaatkan sebaik baiknya oleh para penerima, serta memberikan dampak positif bagi keluarga dan bangsa Indonesia secara lebih luas," ujar dia.
Rektor Unhas, Prof Jamaluddin Jompa, juga mengapresiasi kolaborasi ini. Pihaknya menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Telkomsel, atas perhatian dan komitmen luar biasa terhadap Unhas, yang terus berupaya menjadi motor penggerak kemajuan bangsa dari timur hingga barat.
Ia bilang bantuan ini bukan hanya bentuk apresiasi, tetapi juga menjadi motivasi berharga bagi mahasiswa kami untuk terus berprestasi dan berkembang. Unhas ditegaskan memiliki komitmen kuat bahwa tidak boleh ada mahasiswa yang terpaksa berhenti kuliah hanya karena keterbatasan ekonomi.