home news

Pelindo Bantu Evakuasi Kapal Tongkang yang Hanyut dan Tabrak Jembatan Mahakam

Senin, 28 April 2025 - 18:25 WIB
Pelindo bergerak cepat mengerahkan dua kapal tunda untuk membantu evakuasi kapal tongkang Bg Azamara 3035 milik PT SKA yang terlibat dalam insiden pada Sabtu (26/4) malam. Foto/Istimewa
Pelindo bergerak cepat dengan mengerahkan dua kapal tunda untuk membantu evakuasi kapal tongkang Bg Azamara 3035 milik PT SKA yang terlibat dalam insiden pada Sabtu (26/4) malam. Kapal tongkang tersebut hanyut dan menabrak Jembatan Mahakam sekitar pukul 23:00 WITA.

“Kami menyampaikan keprihatinan yang mendalam atas insiden ini dan siap mendukung proses evakuasi hingga tuntas,” ujar General Manager Pelindo Regional 4 Samarinda, Capt. Suparman.

Meskipun insiden terjadi di luar jam operasional Pelindo, yang berakhir pada pukul 17:00 WITA, pihak Pelindo segera mengambil langkah cepat. “Kami segera mengerahkan sumber daya dan personel untuk membantu evakuasi di lokasi kejadian,” tambah Capt. Suparman.

Pelindo juga siap berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait, termasuk Kepolisian, Basarnas, Otoritas Pelabuhan, dan instansi pemerintah daerah untuk memastikan penanganan insiden berjalan lancar dan tepat sasaran.

Sebagai langkah antisipasi ke depan, Pelindo Regional 4 Samarinda berencana memperkuat sosialisasi prosedur keselamatan kepada pengguna jasa pelabuhan dan operator kapal, khususnya terkait koordinasi di luar jam pelayanan aktif.
(tri)
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya