home news

JK Resmikan Workshop H Achmad Kalla Fakultas Teknik UIM

Minggu, 22 Oktober 2023 - 16:42 WIB
Ketua Dewan Pembina Yayasan Al-Gazali, Jusuf Kalla (JK), meresmikan workshop laboratorium Fakultas Teknik (FT) Universitas Islam Makassar (UIM), Sabtu (21/10/2023). Foto/Istimewa
Ketua Dewan Pembina Yayasan Al-Gazali, Jusuf Kalla (JK), meresmikan workshop laboratorium Fakultas Teknik (FT) Universitas Islam Makassar (UIM), Sabtu (21/10/2023). Gedung ini diberi nama Workshop H Achmad Kalla.

Seremoni peresmian disaksikan langsung oleh Rektor UIM Prof Muammar Bakry, Ketua Yayasan Al–Gazali Fatimah Kalla, dan civitas akademika UIM.

Menurut JK, workshop ini tentunya akan sangat berguna bagi mahasiswa UIM, khususnya Fakultas Teknik. Toh, mahasiswa Fakultas Teknik banyak melakukan praktikum sehingga memerlukan workshop laboratorium yang memadai.

“Di samping teori juga harus praktik, apalagi ini Fakultas Teknik,” kata JK.

Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 itu mengimbuhkan lewat kehadiran workshop laboratorium semakin meneguhkan komitmen UIM dalam menghasilkan alumni yang berkompeten. Kehadiran workshop disertai dengan peralatan yang baik akan sangat mendukung proses belajar mengajar.

“Makanya itu kami sumbang semuanya untuk peralatan yang baik, supaya semua alumni mahasiswa di sini bisa mempunyai keterampilan. Semua fasilitas yang dibutuhkan kita akan bantu,” jelasnya.

Rektor UIM Prof Muammar Bakry menyebut workshop ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk lebih mendalami secara keilmuan. Workshop ini menjadi tempat bagi mahasiswa untuk mengawinkan teori yang dipelajari di kelas. "Jadi sifatnya vokasi untuk mahasiswa Fakultas Teknik,” jelasnya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya