home news

Study Tour, Puluhan Santri Ponpes Asal Sulteng Rasakan Atmosfer Perkuliahan di Kalla Institute

Selasa, 21 Mei 2024 - 19:58 WIB
Kalla Institute kedatangan santri dan santriwati Pondok Pesantren Modern Al-Istiqamah Ngatabaru, pada Senin (20/5/2024). Foto/Istimewa
Kalla Institute kedatangan santri dan santriwati Pondok Pesantren Modern Al-Istiqamah Ngatabaru, pada Senin (20/5/2024). Sekitar 54 santri dan santriwati tingkat akhir yang didampingi oleh para guru Pondok Pesantren Modern Al-Istiqamah Ngatabaru, Sigi, Sulawesi Tengah, dalam rangka Economic Study Tour.

Konsep study tour ini dirancang dengan agenda mini talkshow oleh mahasiswa Kalla Institute untuk memberikan gambaran yang jelas dan nyata tentang Kalla Institute kepada para siswa yang berencana melanjutkan pendidikan ke Kalla Institute.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Anhar Januar Malik, Kepala Program Studi Kalla Institute, dan beberapa sivitas akademika Kalla Institute.

Salah satu kegiatan dalam studi tour ini adalah pemaparan profil kampus oleh Kabiro Marketing and Communication, Iskandar Arifin. Ia menjelaskan kunjungan study tour memberikan nilai positif antara pihak Kalla Institute dan sekolah-sekolah yang bertujuan agar Kalla Institute dapat menjadi salah satu alternatif kampus pilihan oleh para santri.

“Ini adalah kegiatan yang nilainya sangat positif dan membantu meningkatkan value kampus dimata sekolah/pesantren. Terima kasih atas kedatangan Pondok Pesantren Modern Al-Istiqamah Ngatabaru yang telah mengunjungi kampus kami. Kami sangat terbuka menerima adik-adik untuk bergabung nantinya bersama kami ketika sudah lulus,” jelas Iskandar.

Lebih lanjut, Iskandar menambahkan kunjungan dari Pondok Pesantren Modern Al-Istiqamah Ngatabaru,l membuka jalan bagi seluruh sekolah di luar Sulawesi Selatan agar menjalin kerjasama dengan Kalla Institute.

“Dengan adanya kegiatan ini sudah barang tentu mengharapkan awareness Kalla Institute di daerah lain luar Sulsel akan meningkat, seperti Palu, Kendari, maupun Manado dan sekitarnya. Selain itu, harapan kami adalah dengan adanya kunjungan ini, akan terbangun jalinan kerjasama yang akan terus berkesinambungan di tahun-tahun mendatang,” tegas Iskandar.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya