Andi Arwin Azis Ingin Makassar Menjadi Kota Olahraga
Luqman Zainuddin
Senin, 28 Oktober 2024 - 11:29 WIB
Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis mendorong agar sport tourism di Kota Makassar terus berkembang. Ia ingin, olahraga juga menjadi budaya masyarakat di Kota Anging Mammiri.
Harapan ini ia sampaikan saat membuka ajang Makassar Sports Eight (S8) 2024 di Anjungan Pantai Losari, Sabtu. Acaraini digelar Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Makassar untuk kali kedua. S8 berlangsung di Anjungan City of Makassar, hingga 27 Oktober 2024.
Andi Arwin Azis mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan sport tourism serta membangun budaya olahraga di Kota Makassar.
"Kota Makassar merupakan salah satu kota olahraga, city of sport. Kota ini berusaha terus mempromosikan dan menggalakkan sport tourism dengan menyediakan berbagai fasilitas olahraga termasuk melalui kegiatan ini," ujarnya.
Andi Arwin pun mengapresiasi terselenggaranya Makassar S8, sebagai wadah masyarakat terutama generasi muda dalam meningkatkan minatnya dalam bidang olahraga.
Ia berharap melalui Makassar S8 dapat melahirkan bibit-bibit atlet potensial yang nantinya bisa mengharumkan nama Makassar dan Sulawesi Selatan di kancah olahraga nasional maupun internasional.
“Mudah-mudahan kegiatan ini berjalan lancar sesuai yang kita harapkan serta menghasilkan atlet profesional yang dapat diandalkan bagi Kota Makassar maupun Sulawesi Selatan di masa mendatang,” harapnya.
Harapan ini ia sampaikan saat membuka ajang Makassar Sports Eight (S8) 2024 di Anjungan Pantai Losari, Sabtu. Acaraini digelar Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Makassar untuk kali kedua. S8 berlangsung di Anjungan City of Makassar, hingga 27 Oktober 2024.
Andi Arwin Azis mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan sport tourism serta membangun budaya olahraga di Kota Makassar.
"Kota Makassar merupakan salah satu kota olahraga, city of sport. Kota ini berusaha terus mempromosikan dan menggalakkan sport tourism dengan menyediakan berbagai fasilitas olahraga termasuk melalui kegiatan ini," ujarnya.
Andi Arwin pun mengapresiasi terselenggaranya Makassar S8, sebagai wadah masyarakat terutama generasi muda dalam meningkatkan minatnya dalam bidang olahraga.
Ia berharap melalui Makassar S8 dapat melahirkan bibit-bibit atlet potensial yang nantinya bisa mengharumkan nama Makassar dan Sulawesi Selatan di kancah olahraga nasional maupun internasional.
“Mudah-mudahan kegiatan ini berjalan lancar sesuai yang kita harapkan serta menghasilkan atlet profesional yang dapat diandalkan bagi Kota Makassar maupun Sulawesi Selatan di masa mendatang,” harapnya.