home sports

Turnamen Futsal Pelajar Merdeka Cup Vol. 3 Tuntas! Ini Daftar Juara hingga Pemain Terbaik

Jum'at, 29 Agustus 2025 - 17:04 WIB
SMP Telkom Makassar sukses menyelenggarakan turnamen futsal pelajar bertajuk Merdeka Cup Vol.3, selama 11 hari yang mempertandingkan 209 laga. Foto/Istimewa
Sorak-sorai penonton, dentuman musik, dan deru bola yang tak henti-henti memenuhi lapangan futsal SMP dan SD Telkom Makassar selama 11 hari berturut-turut. Mulai 18 hingga 28 Agustus 2025, Makassar benar-benar hidup dalam irama futsal lewat Merdeka Cup Vol. 3, turnamen tahunan yang kini telah menjadi ikon kompetisi pelajar di kota ini.

Bagaimana tidak meriah? Tahun ini, 110 tim pelajar ikut ambil bagian—terdiri atas 48 tim SMP, 38 tim SD U-12, dan 24 tim SD U-10—semua hadir membawa satu misi: menunjukkan siapa yang terbaik di lapangan.

Sebanyak 209 pertandingan digelar tanpa jeda. Dari pagi hingga malam, lapangan selalu dipadati pemain, ofisial, dan ratusan suporter yang tak henti-hentinya bernyanyi dan memberi dukungan.

Para Juara

Setiap kategori menyajikan drama, kejutan, dan tontonan kelas atas.

# Kategori SD U-12 dikuasai SD Telkom yang tampil solid sepanjang turnamen. Mereka menaklukkan MI Arifah Gowa di final dengan skor 3-0. SDIT At Tibyan dan SDN Unggulan Monginsidi 1 masing-masing meraih posisi ketiga dan keempat.

# Kategori SD U-10 berlangsung penuh euforia. SDIT Wihdatul Ummah keluar sebagai juara setelah mengungguli SDN Unggulan Monginsidi 1 dengan skor telak 5-0. SD Telkom dan SDIT At Tibyan mengamankan tempat ketiga dan keempat.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya