home sulsel

Politisi PKB Musakkar jadi Sopir Pete-pete ke Pelantikan DPRD Sulsel 2024-2029

Selasa, 24 September 2024 - 23:16 WIB
Caleg terpilih PKB, Musakkar menghadiri pelantikannya sebagai anggota DPRD Sulsel pada Selasa (24/09/2024) pagi tadi. Ia naik angkot atau pete-pete saat menuju ke lokasi pelantikan. Foto: Istimewa
Ada yang menarik saat Caleg terpilih PKB, Musakkar menghadiri pelantikannya sebagai anggota DPRD Sulsel pada Selasa (24/09/2024) pagi tadi. Ia naik angkot atau pete-pete saat menuju ke lokasi pelantikan.

Musakkar tiba di Gedung DPRD Sulsel mengenakan jas dan songkok hitam. Ia menjadi sopir pete-pete yang diantar istri bersama dan keluarga lainnya.

"Saya naik pete-pete untuk memberi motivasi orang-orang yang masa lalunya tidak bagus, artinya bukan orang berada. Saya mantan sopir pete-pete," kata Musakkar.

Baca Juga:Andi Tenri Indah Ingin Tetap Mudahkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat di Gowa dan Takalar

Dia mengaku pete-pete yang dibawanya merupakan milik pribadi. Selain keluarga, ada juga pada mantan sopir pete-pete yang jadi penumpangnya.

"(Pete-pete) saya sendiri yang punya. (Berangkat) dari rumah di Pettarani," katanya.

Menurutnya, siapa pun berpeluang untuk duduk di kursi legislatif. Tidak peduli latar belakang seseorang. Buktinya ia yang dulunya sopir pete-pete, kini duduk sebagai anggota dewan.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya