home sulsel

Pj Bupati Bantaeng Ingatkan OPD Minimalisir Penggunaan Anggaran

Jum'at, 31 Januari 2025 - 21:53 WIB
Pj Bupati Bantaeng Andi Abubakar saat coffee morning bersama jajaran OPD. Foto: SINDO Makassar/Bahar Karibo
Penjabat Bupati Bantaeng Andi Abubakar meminta kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) melakukan optimalisasi kinerja pemerintahan tahun ini.

Penegasan itu disampaikan Pj Bupati Andi Abubakar, saat melakukan coffee moning bersama seluruh OPD di halaman Kantor Bupati, Jumat (31/1/2025).

Andi Abubakar menekankan kepada seluruh OPD terkait Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 yang mengatur dan mengamanahkan kepada pemerintahan daerah untuk melakukan efesiensi anggaran yang bersifat seremonial harus dibatasi dan dipangkas.

"Anggaran-anggaran tidak penting, termasuk anggaran perjalanan dinas dan belanja ATK diminimalisir," katanya.

Selainmembahas pemangkasan anggaran yang kurang efektif, Pj Bupati bersama Sekretaris Daerah serta OPD membahas terkait akan berakhirnya masa tugas Penjabat Bupati Bantaeng yang telah menjabat sejak September 2023 sampai 2025 ini. Di mana saat ini persiapan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Bantaeng terpilih periode 2024-2029 tengah dipersiapkan.

Usai menggelar coffee morning Pj Bupati bersama Sekretaris Daerah (Sekda) melakukan penandatangan dan perjanjian kinerja. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin, antara kepala daerah dengan para pimpinan OPD.

"Ini tentu merupakan wujud komitmen bersama untuk meningkatkan kinerja dan akuntabilitas," ujarnya.
(man)
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya