Irfan AB jadi Ketua Panitia Muswil PAN Sulsel, Pendaftaran Calon Mulai Dibuka
Ahmad Muhaimin
Senin, 10 Maret 2025 - 19:27 WIB
Ketua DPW PAN Sulsel, Ashabul Kahfi bersama Andi Muhammad Irfan AB. Foto: Istimewa
Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Selatan (Sulsel) bersiap untuk menggelar musyawarah wilayah (Muswil). Andi Muhammad Irfan AB ditunjuk sebagai ketua panitia Muswil.
Penunjukan Irfan sebagai ketua panitia Muswil PAN Sulsel diputuskan dalam rapat DPW PAN Sulsel yang dipimpin oleh Ketua DPW PAN Ashabul Kahfi di Makassar pada Ahad (09/03/2025).
"Penunjukan panitia tersebut berdasarkan instruksi Dewan Pimpinan Pusat PAN yang memerintahkan untuk segera membentuk panitia Muswil dan Musda se-Sul Sel," kata Irfan AB dalam keterangan tertulis.
Salah satu agenda strategis dalam Muswil PAN Sulsel adalah pemilihan formatur dan ketua wilayah.
Irfan menyebut pendaftaran bakal calon formatur mulai dibuka hari ini sampai 17 Maret 2025.
Anggota DPRD Sulsel ini mengatakan, panitia mulai mempersiapkan segala seuatu yang mendukung terselenggaranya Muswil PAN Sulsel.
"Termasuk mempersiapkan Tim kerja. Mengenai tempat dan waktu masih menunggu arahan dari DPP PAN," kata Irfan AB.
Penunjukan Irfan sebagai ketua panitia Muswil PAN Sulsel diputuskan dalam rapat DPW PAN Sulsel yang dipimpin oleh Ketua DPW PAN Ashabul Kahfi di Makassar pada Ahad (09/03/2025).
"Penunjukan panitia tersebut berdasarkan instruksi Dewan Pimpinan Pusat PAN yang memerintahkan untuk segera membentuk panitia Muswil dan Musda se-Sul Sel," kata Irfan AB dalam keterangan tertulis.
Salah satu agenda strategis dalam Muswil PAN Sulsel adalah pemilihan formatur dan ketua wilayah.
Irfan menyebut pendaftaran bakal calon formatur mulai dibuka hari ini sampai 17 Maret 2025.
Anggota DPRD Sulsel ini mengatakan, panitia mulai mempersiapkan segala seuatu yang mendukung terselenggaranya Muswil PAN Sulsel.
"Termasuk mempersiapkan Tim kerja. Mengenai tempat dan waktu masih menunggu arahan dari DPP PAN," kata Irfan AB.