Kampus UMI Bantaeng Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru, Bupati Uji Nurdin Beri Apresiasi
Tim SINDOmakassar
Sabtu, 19 April 2025 - 23:22 WIB
Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin mengunjungi pembangunan Kampus UMI di Desa Nipa-Nipa, Dusun Tanetea, Kecamatan Pajukukang, Kabupaten Bantaeng, Sabtu, 19 April 2025. Foto: Istimew
Universitas Muslim Indonesia (UMI) Kabupaten Bantaeng
resmi membuka pendaftaran mahasiswa baru (maba) untuk Tahun Akademik 2025/2026.
Hal tersebut diketahui saat petinggi UMI, didampingi Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin mengunjungi pembangunan Kampus UMI di Desa Nipa-Nipa, Dusun Tanetea, Kecamatan Pajukukang, Kabupaten Bantaeng, Sabtu, 19 April 2025.
Petinggi UMI yang hadir diantaranya Ketua Pembina Yayasan Wakaf UMI Prof Mansyur Ramly, Ketua Pengurus Prof Masrurah, Ketua Bidang Program Lambang Basri, Ketua Bidang Asset Annas Boceng, dan para wakil rektor dan jajaranya.
Rektor UMI, Prof. Hambali Thalib mengatakan, pendaftaran mahasiswa baru (maba) untuk Tahun Akademik 2025/2026 di Kampus UMI Bantaeng bisa diakses melalui online.
"Inysallah pembangunan Kampus Bantaeng rampung Agustus ini. Sehingga sudah bisa dipakai perkuliahan mahasiswa baru September 2025 mendatang," kata Prof. Hambali.
Dirinya menjelaskan, untuk tahun pertama, Kampus UMI Bantaeng menerima mahasiswa baru untuk 13 fakultas dengan 62 program studi. Namun kedepannya, Kampus UMI Bantaeng akan lebih fokus pada lima program studi.
resmi membuka pendaftaran mahasiswa baru (maba) untuk Tahun Akademik 2025/2026.
Hal tersebut diketahui saat petinggi UMI, didampingi Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin mengunjungi pembangunan Kampus UMI di Desa Nipa-Nipa, Dusun Tanetea, Kecamatan Pajukukang, Kabupaten Bantaeng, Sabtu, 19 April 2025.
Petinggi UMI yang hadir diantaranya Ketua Pembina Yayasan Wakaf UMI Prof Mansyur Ramly, Ketua Pengurus Prof Masrurah, Ketua Bidang Program Lambang Basri, Ketua Bidang Asset Annas Boceng, dan para wakil rektor dan jajaranya.
Rektor UMI, Prof. Hambali Thalib mengatakan, pendaftaran mahasiswa baru (maba) untuk Tahun Akademik 2025/2026 di Kampus UMI Bantaeng bisa diakses melalui online.
"Inysallah pembangunan Kampus Bantaeng rampung Agustus ini. Sehingga sudah bisa dipakai perkuliahan mahasiswa baru September 2025 mendatang," kata Prof. Hambali.
Dirinya menjelaskan, untuk tahun pertama, Kampus UMI Bantaeng menerima mahasiswa baru untuk 13 fakultas dengan 62 program studi. Namun kedepannya, Kampus UMI Bantaeng akan lebih fokus pada lima program studi.