home sulsel

Husniah dan Chaidir Pimpin PAN Sulsel, Target Raih Kembali Pimpinan DPRD Provinsi

Selasa, 13 Mei 2025 - 13:29 WIB
DPP PAN memutuskan Sitti Husniah Talenrang sebagai Ketua DPW dan Chaidir Syam menjadi sekretaris. Foto: Istimewa
DPP PAN memutuskan Sitti Husniah Talenrang sebagai Ketua DPW dan Chaidir Syam menjadi sekretaris. Dua bupati itu diduetkan untuk memimpin partai matahari terbit ini ke depan.

Chaidir mengatakan penentuan ketua dan sekretaris dipimpin langsung oleh Ketum DPP PAN, Zulkifli Hasan. Hadir juga 24 DPD kabupaten/kota.

"Di situ, Pak Ketum memutuskan bahwa dengan berbagai pertimbangan dan untuk kebesaran PAN Sulsel kedepan maka diputuskan kepengurusan yakni ketua Ibu Husniah Talenrang dan Sekretaris saya sendiri. Itulah keputusannya," kata Chaidir saat dihubungi Sindo Makassar pada Selasa (13/05/2025).

"Acara tadi malam di rumah Ketum. Berlangsung secara musyawarah, cepat saja, langsung arahan Ketum. Kemudian bincang2 mengenai perkembangan kedepan," sambungnya.

Bupati Maros ini menuturkan, Ketum Zulhas kemudian memerintahkan untuk segera menyusun kepengurusan DPW PAN Sulsel kedepan.

"Kepengurusan yang kita buat akan begitu solid, kuat dan kompak untuk mengembalikan kejayaan PAN di Sulsel," ujarnya.

Menurut Chaidir, ia bersama Husniah ditugaskan untuk membawa PAN meraih kursi pimpinan di DPRD Sulsel. Sebab saat ini, PAN hanya menjadi fraksi gabungan dengan Hanura.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya