home sulsel

Isra’ Mi’raj 1447 H, Bupati Bantaeng Ajak Masyarakat Perkuat Spirit Keimanan

Kamis, 01 Januari 2026 - 12:53 WIB
Suasana Zikir dan doa bersama dilaksanakan Pemkab Bantaeng. Foto: Istimewa
Bupati Bantaeng M. Fathul Fauzy Nurdin menghadiri peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H/2026 Masehi yang dirangkaikan zikir dan doa bersama di Masjid Syekh Abdul Gani, Jalan Elang, Kelurahan Pallantikang, Kecamatan Bantaeng, Rabu malam 31 Desember 2025.

Kegiatan yang diikuti sekitar 300 jamaah ini mengusung tema “Membangun Masyarakat Religi Menuju Bantaeng Bangkit”. Zikir dan doa bersama dilaksanakan sebagai ikhtiar spiritual menjelang pergantian tahun sekaligus memohon perlindungan Allah SWT bagi daerah dan masyarakat.

Dalam sambutannya, Bupati Bantaeng M. Fathul Fauzy Nurdin menyampaikan bahwa bangsa Indonesia saat ini tengah menghadapi berbagai bencana. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Bantaeng menginisiasi kegiatan zikir dan doa bersama sebagai bentuk munajat kepada Allah SWT.

“Semoga dengan doa dan zikir yang kita panjatkan bersama, daerah kita senantiasa dijauhkan dari musibah dan marabahaya,” ujarnya.

Adapun Hikmah Isra’ Mi’raj yang disampaikan oleh Dr. KH. Amirullah Amri, yang menekankan pentingnya memperbaiki sholat dalam kehidupan sehari-hari. sholat yang baik akan membentuk akhlak dan mampu mencegah perbuatan keji dan mungkar.

Ia juga menjelaskan bahwa peristiwa Isra’ Mi’raj merupakan bukti kekuasaan dan kebesaran Allah SWT yang melampaui batas akal manusia, sehingga wajib diyakini dengan iman sebagaimana termaksud dalam Al-Qur’an.

Kegiatan ini turut dihadiri jajaran Forkopimda Kabupaten Bantaeng di antaranya, Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, Kajari Bantaeng Hadi Sukma Siregar, Dandim 1410/Bantaeng Letkol Arh Muh Husni Hidayat Muchlis serta Ketua Umum Masjid Agung Syekh Abdul Gani Prof. Dr Ir H M Nurdin Abdullah para Kepala OPD, camat, lurah serta Kepala Desa Se kabupaten Bantaeng dan juga tokoh masyarakat beserta para jamaah.
(man)
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya