home sulsel

Bupati Bone Terima Audiensi PT AAS Gemilang Mandiri Bahas Pelabuhan Tonra

Selasa, 06 Januari 2026 - 16:24 WIB
Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman bersama jajaran manajemen PT AAS Gemilang Mandiri. Foto: SINDO Makassar/Justang Muhammad
Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., M.M. menerima audiensi manajemen PT AAS Gemilang Mandiri terkait rencana pembangunan pelabuhan umum di Desa Bonepute, Kecamatan Tonra, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.

Pertemuan tersebut berlangsung di Ruang Gubernur Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Bone, Selasa (6/1/2025). Tim PT AAS Gemilang Mandiri dipimpin oleh A. Rahadi yang memaparkan rencana investasi pembangunan Pelabuhan Tonra beserta potensi pengembangannya.

Dalam audiensi tersebut, kedua belah pihak membahas sejumlah aspek strategis, mulai dari potensi wilayah pesisir Tonra, kesiapan infrastruktur pendukung, tata ruang, hingga proyeksi dampak ekonomi bagi masyarakat sekitar. Rencana pembangunan pelabuhan ini diharapkan dapat menjadi salah satu penunjang konektivitas transportasi laut dan aktivitas perdagangan di Kabupaten Bone.

Bupati Bone menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Bone pada prinsipnya terbuka dan mendukung investasi yang bersifat strategis serta mampu mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. Namun, ia menegaskan bahwa setiap rencana pembangunan harus mematuhi ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Investasi tentu kami dukung, sepanjang dilaksanakan sesuai regulasi, memperhatikan aspek lingkungan, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat setempat,” tegas Andi Asman Sulaiman.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara investor dan pemerintah daerah agar pembangunan yang dilakukan dapat berjalan berkelanjutan dan selaras dengan rencana pembangunan daerah.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut Kepala Dinas Bina Marga, Cipta Karya, dan Tata Ruang (BMCKTR) Kabupaten Bone beserta jajaran, yang memberikan masukan teknis terkait kesiapan infrastruktur serta kesesuaian tata ruang wilayah.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya