Bupati & Wabup Bone Raih Penghargaan Adhikarya Pembangunan Pertanian
Justang Muhammad
Senin, 14 Agustus 2023 - 16:58 WIB
Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia menganugerahi penghargaan Adhikarya Pembangunan Pertanian kepada Bupati Bone Andi Fahsar M Padjalangi dan Wakil Bupati Bone Ambo Dalle.
Penghargaan itu diberikan mengingat Pemerintah Kabupaten Bone berhasil menghadapi perubahan iklim dan iklim ekstrim kekeringan (El-Nino) di Kabupaten Bone. Atas pencapaian ini, Bupati dan Wakil Bupati Bone memperoleh penghargaan kembali di bidang pertanian tepat di pengujung masa jabatan mereka.
Penghargaan Adhikarya Pembangunan Pertanian diserahkan Wakil Presiden RI, Prof. Ma’ruf Amin dan diterima Wakil Bupati Bone Ambo Dalle, di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Senin (14/8/2023).
Ambo Dalle menuturkan Kabupaten Bone salah satu daerah produksi beras tertinggi yang ditetapkan Kementerian Pertanian Republik Indonesia. "Hal ini tentu merupakan hasil dari kerja keras dan prestasi dan kebijakan Pemerintah Kabupaten, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan, serta petani di Kabupaten Bone dalam meningkatkan produksi beras," kata dia.
Ambo Dalle mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi tinggi kepada semua pihak atas kerja keras tiada henti sehingga Kabupaten Bone dianugerahi penghargaan Adhikarya Pembangunan Pertanian.
Sementara itu, Kadis Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Bone, Andi Asman Sulaiman, mengatakan penghargaan Adhikarya diberikan kepada penggerak pembangunan pertanian yang telah memberikan kontribusi dalam mendukung keberhasilan pembangunan pertanian.
Andi Asman bilang Bone terbilang berhasil menggerakkan sektor pertanian ditengah kondisi iklim yang ekstrim. Termasuk salah satunya keberhasilan dalam strategi dan langkah operasional yang tepat untuk menghadapi perubahan iklim ekstrim.
Penghargaan itu diberikan mengingat Pemerintah Kabupaten Bone berhasil menghadapi perubahan iklim dan iklim ekstrim kekeringan (El-Nino) di Kabupaten Bone. Atas pencapaian ini, Bupati dan Wakil Bupati Bone memperoleh penghargaan kembali di bidang pertanian tepat di pengujung masa jabatan mereka.
Penghargaan Adhikarya Pembangunan Pertanian diserahkan Wakil Presiden RI, Prof. Ma’ruf Amin dan diterima Wakil Bupati Bone Ambo Dalle, di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Senin (14/8/2023).
Ambo Dalle menuturkan Kabupaten Bone salah satu daerah produksi beras tertinggi yang ditetapkan Kementerian Pertanian Republik Indonesia. "Hal ini tentu merupakan hasil dari kerja keras dan prestasi dan kebijakan Pemerintah Kabupaten, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan, serta petani di Kabupaten Bone dalam meningkatkan produksi beras," kata dia.
Ambo Dalle mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi tinggi kepada semua pihak atas kerja keras tiada henti sehingga Kabupaten Bone dianugerahi penghargaan Adhikarya Pembangunan Pertanian.
Sementara itu, Kadis Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Bone, Andi Asman Sulaiman, mengatakan penghargaan Adhikarya diberikan kepada penggerak pembangunan pertanian yang telah memberikan kontribusi dalam mendukung keberhasilan pembangunan pertanian.
Andi Asman bilang Bone terbilang berhasil menggerakkan sektor pertanian ditengah kondisi iklim yang ekstrim. Termasuk salah satunya keberhasilan dalam strategi dan langkah operasional yang tepat untuk menghadapi perubahan iklim ekstrim.