Kreativitas Pelajar Lewat Lagu & Tari Meriahkan Upacara HUT ke-78 RI di Gowa
Herni Amir
Kamis, 17 Agustus 2023 - 17:11 WIB
Pelaksanaan Upacara Detik-Detik Proklamasi dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Republik Indonesia Tingkat Kabupaten Gowa Tahun 2023 berjalan sukses dan khidmat.
Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Gowa yang beranggotakan 70 orang itu sukses mengibarkan bendera sang saka merah putih dengan baik, di Lapangan Upacara Kantor Bupati Gowa, Kamis (17/8).
Baca Juga:Sekolah Islam Athirah Gelar Upacara HUT ke-78 RI di Tiga Wilayah
Selain itu, ada yang menarik pada peringatan tahun ini di Kabupaten Gowa jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana di akhir upacara terdapat berbagai penampilan tari dan lagu dari siswa-siswi SD dan SMP yang ada di Kabupaten Gowa.
"Kita ingin memperlihatkan dan memperkenalkan kreativitas anak-anak sekolah yang ada di Kabupaten Gowa sehingga bisa dilihat oleh seluruh lapisan masyarakat yang ada tiada lain memberikan semangat kepada mereka agar bisa lebih giat lagi belajar dan latihan," sebut Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan.
Adapun tema HUT Ke-78 RI yaitu "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju" dipercaya sebagai tanda bangkitnya Indonesia dari pandemi Covid-19.
Menurut Adnan, tema yang diambil oleh pemerintah pusat tersebut merupakan tanda bahwa kita telah bangkit dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19, sehingga kebangkitan ini dimaknai untuk terus melaju agar bisa kembali normal dan perekonomian pun kembali normal.
Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Gowa yang beranggotakan 70 orang itu sukses mengibarkan bendera sang saka merah putih dengan baik, di Lapangan Upacara Kantor Bupati Gowa, Kamis (17/8).
Baca Juga:Sekolah Islam Athirah Gelar Upacara HUT ke-78 RI di Tiga Wilayah
Selain itu, ada yang menarik pada peringatan tahun ini di Kabupaten Gowa jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana di akhir upacara terdapat berbagai penampilan tari dan lagu dari siswa-siswi SD dan SMP yang ada di Kabupaten Gowa.
"Kita ingin memperlihatkan dan memperkenalkan kreativitas anak-anak sekolah yang ada di Kabupaten Gowa sehingga bisa dilihat oleh seluruh lapisan masyarakat yang ada tiada lain memberikan semangat kepada mereka agar bisa lebih giat lagi belajar dan latihan," sebut Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan.
Adapun tema HUT Ke-78 RI yaitu "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju" dipercaya sebagai tanda bangkitnya Indonesia dari pandemi Covid-19.
Menurut Adnan, tema yang diambil oleh pemerintah pusat tersebut merupakan tanda bahwa kita telah bangkit dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19, sehingga kebangkitan ini dimaknai untuk terus melaju agar bisa kembali normal dan perekonomian pun kembali normal.