home sulsel

BKKBN Sulsel Terima Sertifikat SMAP SNI ISO

Sabtu, 23 Desember 2023 - 10:29 WIB
BKKBN Sulsel menerima sertifikat SMAP SNI ISO. Foto: Istimewa
Perwakilan BKKBN Sulsel menerima Sertifikat SMAP SNI ISO 37001:2016 langsung oleh Sekretaris Utama BKKBN RI L, Drs. Tavip Agus Rayanto. Sertifikat sdiserahkan pada sosialisasi Panduan Sistem Kerja dan Penataan Jabatan Pelaksana.

Bertempat di Hotel Crystal Luxury Bay Resort Nusa Dua, Kuta Selatan, Badung, Bali. Senin 4 Desember 2023, acara yang diselenggarakan Biro Hukum, Organisasi dan Tata Laksana BKKBN ini dibuka Sekretaris Utama BKKBN.

Kegiatan dihadiri Pejabat Tinggi Pratama Sekretariat Utama BKKBN, Kepala Perwakilan, Sekretaris dan Pengelola/ Tim kerja kepegawaian BKKBN Provinsi.

Kepala Perwakilan BKKBN Sulawesi Selatan, Shodiqin menerima langsung sertifikat tersebut. Ia mengatakan hal ini menjadi penanda komitmen Perwakilan BKKBN Sulawesi Selatan dalam pencegahan penyuapan.

"Dengan diterima sertifikat ini menandakan komitmen seluruh pegawai di Perwakilan BKKBN Sulawesi Selatan dalam mencegah terjadinya segala bentuk penyuapan," ujar Shodiqin.

Sebagaimana Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 10 Tahun 2016, bahwa Badan Standardisasi Nasional (BSN) telah menetapkan SMAP SNI ISO-37001 untuk menjadi acuan bagi organisasi atau perusahaan dalam melakukan pengendalian kegiatan penyuapan.

Pengendalian dilakukan dengan mencegah, mendeteksi, melaporkan dan menangani praktik penyuapan. Kasus suap atau 'bribery' merupakan kasus serius dalam tubuh organisasi yang perlu diberantas.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya