Tumbangkan Inkumben, Fadel Tauphan Ansar Isi Kursi Gerindra di DPRD Sulsel Dapil Makassar A
Tim Sindomakassar
Minggu, 18 Februari 2024 - 22:25 WIB
Caleg muda Fadel Tauphan Ansar mengumumkan raihan suaranya di Pileg 2024, untuk perebutan kursi DPRD Sulsel Dapil Makassar A.
Koordinator Tim Pemenangan Fadel Tauphan Ansar (FTA), Chandra Utama mengatakan, berdasarkan data yang dikumpulkan oleh timnya, dari salinan C1 Plano, suara politisi muda asal Partai Gerindra itu telah mencapai di angka 27.800 suara.
"Itu data masuk sekitar 89 persen," kata Chandra, kepada wartawan pada Ahad (18/02/2024).
Berdasarkan data tersebut, lanjut Chandra, Fadel yang juga merupakan Ketua HIPMI Kota Makassar itu sudah unggul jauh dari para kandidat di internal partainya, termasuk inkumben, Edward Horas.
"Data kami per sore ini menunjukkan kalau Fadel sudah unggul dengan selisih sekitar 5000 suara lebih dari peraih suara kedua," jelas Chandra.
Saat ini, tambah Chandra, data C1 Plano dari tiap TPS yang sudah diinput pada di aplikasi real count internalnya sudah lebih 2100 TPS.
"Dan berdasarkan pergerakan suara dan jumlah TPS yang tersisa, insya Allah Fadel akan memastikan satu kursi Partai Gerindra di DPRD Sulsel Dapil I Sulsel atau Makassar A," jelas Chandra.
Koordinator Tim Pemenangan Fadel Tauphan Ansar (FTA), Chandra Utama mengatakan, berdasarkan data yang dikumpulkan oleh timnya, dari salinan C1 Plano, suara politisi muda asal Partai Gerindra itu telah mencapai di angka 27.800 suara.
"Itu data masuk sekitar 89 persen," kata Chandra, kepada wartawan pada Ahad (18/02/2024).
Berdasarkan data tersebut, lanjut Chandra, Fadel yang juga merupakan Ketua HIPMI Kota Makassar itu sudah unggul jauh dari para kandidat di internal partainya, termasuk inkumben, Edward Horas.
"Data kami per sore ini menunjukkan kalau Fadel sudah unggul dengan selisih sekitar 5000 suara lebih dari peraih suara kedua," jelas Chandra.
Saat ini, tambah Chandra, data C1 Plano dari tiap TPS yang sudah diinput pada di aplikasi real count internalnya sudah lebih 2100 TPS.
"Dan berdasarkan pergerakan suara dan jumlah TPS yang tersisa, insya Allah Fadel akan memastikan satu kursi Partai Gerindra di DPRD Sulsel Dapil I Sulsel atau Makassar A," jelas Chandra.