home sulsel

Universitas Cokroaminoto Palopo Wisuda 139 Mahasiswa

Senin, 04 Maret 2024 - 17:17 WIB
Asisten II Setda Kota Palopo, Ilham Hamid, menghadiri wisuda sarjana Universitas Cokroaminoto Palopo. Foto: Chaeruddin.
Asisten II Setda Kota Palopo, Ilham Hamid mewakili Penjabat Wali Kota Palopo menghadiri wisuda sarjana periode ke-1 tahun 2024, Universitas Cokroaminoto Palopo.

Kegiatan wisuda ini dilaksanakan di Gedung Serbaguna Sinar Setuju pada Senin (04/03/2024).

Universitas Cokroaminoto Palopo kali ini mewisuda 139 wisudawan dan wisudawati dari seluruh fakultas. Diantaranya, Fakultas Teknik Komputer, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

Selain itu, Fakultas Pertanian serta Fakultas Sains dengan masing masing program studi, juga turut di wisuda.

Ilham Hamid menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada jajaran Universitas Cokroaminoto Palopo.

"Selamat karena telah menjadi kampus pertama di Kota Palopo yang mampu menggelar wisuda sebanyak tiga kali dalam setahun," kata Ilham Hamid.

Ilham mengatakan, hal ini adalah prestasi dan prestise yang sangat membanggakan.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya