home sulsel

39 Calon Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulsel Hasil Musypimwil

Jum'at, 03 Maret 2023 - 14:59 WIB
Musypimwil ke-40 Muhammadiyah Sulsel di Aula Gabungan Dinas Pemerintah Kabupaten Enrekang, Jumat (3/3/2023). Foto/Istimewa
Sebanyak 39 nama terpilih sebagai calon tetap Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Sulsel periode 2022-2027.

Ke-39 nama ini terpilih pada Musyawarah Pimpinan Wilayah (Musypimwil) ke-40 Muhammadiyah Sulsel yang berlangsung di Aula Gabungan Dinas Pemerintah Kabupaten Enrekang, Jumat (3/3/2023).

Musypimwil dibuka secara resmi oleh Ketua PW Muhammadiyah Sulsel, Prof Ambo Asse. Ia menjelaskan beberapa agenda dan hasil yang dicapai Muhammdiyah sesuai rumusan keputusan Muktamar ke-48, di antaranya terkait Risalah Islam Berkemajuan.

Baca juga: Dukung Pengembangan UMKM, Pegadaian Kanwil Makassar Salurkan KUR Syariah

Ambo Asse juga langsung mengesahkan agenda musypim untuk langsung masuk dalam agenda pemilihan calon sementara untuk dijadikan sebagai calon tetap PWM.

Terdapat 65 nama yang masuk penjaringan Tim Panitia Pemilihan. Proses pemilihan pada Musypimwil dilakukan dengan menggunakan aplikasi e-Voting. Panitia pemilihan diketuai oleh Dr Mawardi Pewangi.

Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Topik Terkait :
muhammadiyah muhammadiyah sulsel
Berita Terkait
Berita Lainnya
berita lainnya