Pemkot Palopo Salurkan Bantuan Pasca Banjir di 4 Kelurahan
Chaeruddin
Senin, 08 April 2024 - 18:27 WIB
Pj Wali Kota Palopo, Asrul Sani menyerahkan bantuan logistik BNPB pusat pasca bencana banjir Kota Palopo di empat kelurahan, Senin (08/04/2024).
Kepala BPBD Kota Palopo, Burhan Nurdin menyampaikan bantuan logistik ini adalah bantuan pasca bencana banjir.
"Ini merupakan bentuk perhatian pemerintah pusat kepada masyarakat Palopo, atas bencana banjir beberapa waktu lalu," kata Burhan Nurdin.
Sementara itu, Asrul Sani dalam arahannya menyampaikan, akan segera melakukan normalisasi sungai.
"Beberapa sungai nanti kita akan normalisasi. Untuk itu, kepada masyarakat jangan membuang sampah sembarangan. Aktifkan gotong-royong bersama camat dan lurah," kata Asrul.
Asrul menambahkan, menjaga lingkungan merupakan tanggungjawab semua dan bukan hanya menjadi tanggungjawab pemerintah.
"Ke depan ini memang perlu adanya penanganan khusus banjir. Karena Palopo ini langganan banjir, sehingga bagaimana kita bisa mengurangi risiko," tambahnya.
Kepala BPBD Kota Palopo, Burhan Nurdin menyampaikan bantuan logistik ini adalah bantuan pasca bencana banjir.
"Ini merupakan bentuk perhatian pemerintah pusat kepada masyarakat Palopo, atas bencana banjir beberapa waktu lalu," kata Burhan Nurdin.
Sementara itu, Asrul Sani dalam arahannya menyampaikan, akan segera melakukan normalisasi sungai.
"Beberapa sungai nanti kita akan normalisasi. Untuk itu, kepada masyarakat jangan membuang sampah sembarangan. Aktifkan gotong-royong bersama camat dan lurah," kata Asrul.
Asrul menambahkan, menjaga lingkungan merupakan tanggungjawab semua dan bukan hanya menjadi tanggungjawab pemerintah.
"Ke depan ini memang perlu adanya penanganan khusus banjir. Karena Palopo ini langganan banjir, sehingga bagaimana kita bisa mengurangi risiko," tambahnya.