Tinjau Aliran Sungai Latuppa, Pj Walikota Minta Masyarakat Tetap Waspada
Tim Sindomakassar
Kamis, 09 Mei 2024 - 15:22 WIB
Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani meninjau langsung aliran Sungai Latuppa di Bukit Siguntu, Kamis (09/05/2024).
Hal ini sekaitan dengan banyaknya informasi yang beredar di tengah-tengah masyarakat, terkait sejumlah kerawanan saat hujan turun.
Asrul Sani mengatakan, tujuan peninjauan ini adalah untuk memberikan penanganan yang tepat terkait permasalahan ini.
"Dari hasil pantauan kita, tampak beberapa batang pohon besar yang tumbang dan menghalangi arus air yang deras," kata Asrul Sani.
Asrul menjelaskan, Pemerintah Kota Palopo akan terus berupaya untuk mengatasi permasalahan-permasalahan yang ada.
"Kita akan terus berupaya untuk memberikan yang terbaik untuk masyarakat. Segala upaya penanganan terhadap persoalan, akan kita lakukan," ujarnya.
Asrul mengimbau, agar masyarakat tetap waspada di tengah cuaca yang saat ini tidak menentu. "Tapi jangan cepat panik," jelasnya.
Hal ini sekaitan dengan banyaknya informasi yang beredar di tengah-tengah masyarakat, terkait sejumlah kerawanan saat hujan turun.
Asrul Sani mengatakan, tujuan peninjauan ini adalah untuk memberikan penanganan yang tepat terkait permasalahan ini.
"Dari hasil pantauan kita, tampak beberapa batang pohon besar yang tumbang dan menghalangi arus air yang deras," kata Asrul Sani.
Asrul menjelaskan, Pemerintah Kota Palopo akan terus berupaya untuk mengatasi permasalahan-permasalahan yang ada.
"Kita akan terus berupaya untuk memberikan yang terbaik untuk masyarakat. Segala upaya penanganan terhadap persoalan, akan kita lakukan," ujarnya.
Asrul mengimbau, agar masyarakat tetap waspada di tengah cuaca yang saat ini tidak menentu. "Tapi jangan cepat panik," jelasnya.