home ekbis

Pelindo Berbagi Ramadan Santuni Ribuan Anak Yatim Piatu

Sabtu, 08 April 2023 - 19:24 WIB
Pelindo Regional 4 melalui Pelindo Berbagi Ramadan membagikan santunan kepada ribuan anak yatim piatu pada tahun ini. Foto/Dok Pelindo
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 melalui Pelindo Berbagi Ramadan yang merupakan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Perusahaan memberikan santunan dan bantuan sembako serta takjil gratis kepada ribuan anak yatim piatu, TKBM, dan nelayan.

Dalam program tersebut, Pelindo Regional 4 memberikan santunan kepada total 4.825 anak yatim piatu. Selain itu, juga disalurkan bantuan sembako gratis total sebanyak 52.899 paket serta takjil gratis total sebanyak 32.635 paket.

Baca Juga:Kementerian BUMN Sebut Transformasi Terminal Penumpang Pelindo Sudah Signifikan

Santuan kepada anak yatim piatu serta bantuan sembako dan takjil gratis tersebut diberikan oleh Komisaris Pelindo Muchtar Luthfi A. Mutty, Direktur Pengelola Pelindo Putut Sri Muljanto, dan Regional Head 4 Pelindo Enriany Muis kepada masing-masing penerima secara simbolis.

“[Pelindo Berbagi Ramadan] adalah salah satu bentuk kepedulian Pelindo kepada masyarakat sekitar serta untuk memupuk rasa kebersamaan di bulan suci Ramadan 1444 H/2023 ini,” kata Putut, dalam siaran pers yang diterima SINDO Makassar, Sabtu (8/4/2023).

Melalui 'Pelindo Berbagi Ramadan' yang merupakan Program TJSL ini, diharapkan dapat terus menjalin persaudaraan dengan masyarakat sekitar dan semoga santunan maupun bantuan yang diberikan bisa bermanfaat bagi yang menerima.

Regional Head 4 Pelindo, Enriany Muis, mengatakan santunan dan bantuan sembako serta takjil gratis tersebut diberikan kepada panti asuhan dan Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) yang ada di seluruh Pelindo Regional 4.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Topik Terkait :
ramadan pelabuhan indonesia (pelindo)
Berita Terkait
Berita Lainnya
berita lainnya