home ekbis

Festival Jajanan Bango 2023 di Makassar Dukung UMKM dan Lestarikan Kuliner Nusantara

Minggu, 08 Oktober 2023 - 17:54 WIB
Festival Jajanan Bango (FJB) 2023 sukses terselenggara di Parking Lot Phinisi Point Makassar pada Sabtu-Minggu (7-8/10/2023). Foto/Istimewa
Festival Jajanan Bango (FJB) 2023 sukses terselenggara di Parking Lot Phinisi Point Makassar pada Sabtu-Minggu (7-8/10/2023) kemarin. Event tahunan ini menjadi ajang mewujudkan komitmen dukungan terhadap UMKM dan pelestarian kuliner nusantara.

Dengan tema ”Bangkitkan Sejuta Rasa Nusantara”, FJB 2023 menawarkan petualangan kuliner yang berbeda, dimana seluruh masyarakat di “Kota Makan Enak” ini diajak untuk mencoba pengalaman multisensori. Itu dapat dirasakan saat menikmati ragam hidangan yang disajikan oleh 45 penjaja kuliner legendaris dari berbagai wilayah Indonesia.

Head of Marketing Nutrition Indonesia PT Unilever Indonesia, Ari Astuti, menyampaikan sejak 1928, Bango selalu konsisten menjaga kualitas melalui penggunaan empat bahan alami terbaik dan proses pembuatan yang otentik. Hingga kini menginjak 95 tahun, seluruh upaya ini Bango lakukan agar kecap manis yang berkualitas dapat terus lestari sebagai culinary gem kebanggaan Indonesia yang menyatukan kelezatan aneka kuliner nusantara dari generasi ke generasi.

“Selain itu, Bango juga konsisten melestarikan kekayaan kuliner Nusantara melalui berbagai platform, salah satunya FJB yang digagas sejak tahun 2005. Setelah dua kali hadir di tahun 2014 dan 2018 lalu, tahun ini kami kembali menyambangi Makassar; ‘Kota Makan Enak’ dengan pesona kekayaan kulinernya yang begitu istimewa,” kata Tutut-sapaan akrabnya.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Sulsel, Ashari Fakhsirie Radjamilo, menyampaikan Sulsel merupakan salah satu provinsi dengan UMKM sebagai salah satu roda penggeraknya, dengan jumlah yang meningkat dari tahun ke tahun. Dengan terselenggaranya FJB, tidak hanya mencicipi makanan enak, tetapi dampak yang jauh lebih besar yakni berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi yang terus meningkat, dan memberikan dukungan nyata kepada para pelaku UMKM yang telah berjuang keras untuk mengembangkan usaha mereka.

"Mari bersama-sama mewujudkan visi pemberdayaan UMKM dan menjadikan Festival Jajanan Bango sebagai perayaan keberhasilan usaha lokal kita," ujar dia.

Sulsel, khususnya Makassar, memiliki sejarah panjang sebagai pusat perdagangan rempah-rempah di Indonesia, sehingga kuliner di kota ini menjadi begitu khas dan beragam berkat pengaruh dari berbagai budaya yang berbeda. Tidak tanggung-tanggung FJB 2023 di Makassar menyuguhkan 45 kuliner otentik persembahan 35 legenda kuliner asal Makassar dan sekitarnya, dan 10 legenda lainnya yang didatangkan dari berbagai wilayah nusantara.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya