home lifestyle

Uang Panai' 2 Lebih Modern, Cerita Kompleks dengan Pesan Moral yang Kuat

Rabu, 31 Juli 2024 - 21:51 WIB
Press conference film Uang Panaik Maha(L)r 2 di TSM Kota Makassar. Hadir pada kegiatan tersebut produser, penulis naskah, dan beberapa pemeran dalam film. Foto: SINDO Makassar/Luqman Zainuddin
Film Uang Panaik Maha(L)r 2 bakal menggebrak layar lebar Tanah Air mulai 8 Agustus 2024 mendatang. Uang Panai' 2 melanjutkan cerita film pertamanya yang sukses besar pada 2016 lalu.

Film Uang Panai’ 2 diproduksi Finisia, berkolaborasi Rumpi Entertainment, dan 786 Production. Sejumlah pemeran lama kembali hadir. Banyak juga wajah baru, baik sebagai tokoh utama maupun pendukung.

Sutradara Uang Panai' 2 Ihdar Nur mengatakan, film ini masih memiliki benang merah dengan film pertamanya. Di mana kisahnya masih bersentuhan dengan Anca (Ikram Noer) dan Risna (Nur Fadillah), tokoh utama di film pertama.

Kali ini, tokoh utama yang menjadi pusat cerita adalah Iccang (Rendi Yusa Ali) dan Icha (Dini Arishandy). Keduanya menghadapi persoalan pelik ketika hendak melanjutkan hubungannya ke jenjang lebih tinggi, yakni pernikahan.

Namun, rencana pernikahan Iccang dan Icha terancam batal akibat tingginya uang panai’ yang dipatok keluarga, yakni Rp200 juta. Dalam momentum mencari solusi tersebut, Iccang akhirnya mencoba jasa konsultan Pattumbu'.

Baca juga: Mahasiswa Bedah Film Sokola Rimba di Perpustakaan Sidrap

Perusahaan jasa konsultasi Uang Panai’ pertama di dunia ini didirikan oleh Tumming dan Abu, sahabat Ancha pada film pertama Uang Panai' yang membantunya sehingga bisa menikahi Risma.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya