Diikuti Ratusan Pengurus, LDII Makassar Gelar Pelatihan Peningkatan SDM
Tri Yari Kurniawan
Minggu, 08 September 2024 - 16:48 WIB
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) menggelar pelatihan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di Aerotel Smile Makassar, Minggu (8/9/2024). Kegiatan ini digelar dengan menggandeng Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Makassar.
Terdapat kurang lebih 200 peserta offline meliputi pengurus DPD, Pengurus Cabang (PC), dan Pengurus Anak Cabang (PAC) LDII Makassar. Adapun peserta online melingkupi pengurus atau perwakilan DPD LDII se-Indonesia.
Kegiatan ini sendiri dibuka langsung oleh Kepala Badan Kesbangpol Makassar, Andi Bukti Djufrie. Pelatihan ini mengusung tema 'Optimalisasi Pengembangan Kompetensi Pengurus PC-PAC LDII dalam Mewujudkan SDM Profesional-Religius Menuju Indonesia Emas 2045'.
Ketua DPD LDII Makassar, Asdar Mattiro, menyampaikan pelatihan ini berfokus menyasar pengurus PC dan PAC. Tujuannya, agar mereka bisa lebih berkontribusi secara nyata di tengah masyarakat. Pihaknya menginginkan pengurus LDII hingga tingkat kelurahan mampu menebar manfaat kepada masyarakat maupun bangsa dan negara.
"Tujuannya untuk meningkatkan kapasitas pengurus LDII di PC dan PAC. Kami berharap mereka dapat berkontribusi nyata di tengah masyarakat. Bisa menyumbangkan ide, gagasan dan melakukan kerja nyata untuk bangsa dan negara," jelas Asdar.
Ia bilang sebenarnya pengurus LDII di tingkat kelurahan dan kecamatan telah banyak melaksanakan kegiatan dan memiliki gagasan inovatif. Namun, mungkin kurang terekspose karena komunikasi dengan pemerintah setempat yang belum terjalin. Diakuinya mungkin pengurusnya masih ragu dan segan.
Olehnya itu, Asdar bilang dalam pelatihan ini tidak melulu soal kepemimpinan. Pihaknya juga mengajari mengenai tata cara berkomunikasi yang baik. Tujuannya agar para pengurus di tingkat kecamatan dan kelurahan berani menyampaikan ide kepada pemerintah setempat.
Terdapat kurang lebih 200 peserta offline meliputi pengurus DPD, Pengurus Cabang (PC), dan Pengurus Anak Cabang (PAC) LDII Makassar. Adapun peserta online melingkupi pengurus atau perwakilan DPD LDII se-Indonesia.
Kegiatan ini sendiri dibuka langsung oleh Kepala Badan Kesbangpol Makassar, Andi Bukti Djufrie. Pelatihan ini mengusung tema 'Optimalisasi Pengembangan Kompetensi Pengurus PC-PAC LDII dalam Mewujudkan SDM Profesional-Religius Menuju Indonesia Emas 2045'.
Ketua DPD LDII Makassar, Asdar Mattiro, menyampaikan pelatihan ini berfokus menyasar pengurus PC dan PAC. Tujuannya, agar mereka bisa lebih berkontribusi secara nyata di tengah masyarakat. Pihaknya menginginkan pengurus LDII hingga tingkat kelurahan mampu menebar manfaat kepada masyarakat maupun bangsa dan negara.
"Tujuannya untuk meningkatkan kapasitas pengurus LDII di PC dan PAC. Kami berharap mereka dapat berkontribusi nyata di tengah masyarakat. Bisa menyumbangkan ide, gagasan dan melakukan kerja nyata untuk bangsa dan negara," jelas Asdar.
Ia bilang sebenarnya pengurus LDII di tingkat kelurahan dan kecamatan telah banyak melaksanakan kegiatan dan memiliki gagasan inovatif. Namun, mungkin kurang terekspose karena komunikasi dengan pemerintah setempat yang belum terjalin. Diakuinya mungkin pengurusnya masih ragu dan segan.
Olehnya itu, Asdar bilang dalam pelatihan ini tidak melulu soal kepemimpinan. Pihaknya juga mengajari mengenai tata cara berkomunikasi yang baik. Tujuannya agar para pengurus di tingkat kecamatan dan kelurahan berani menyampaikan ide kepada pemerintah setempat.