Ketua Umum PJI Lantik Pengurus Daerah Sulsel Periode 2023-2028
Abdoellah Nicolha
Senin, 02 Oktober 2023 - 14:49 WIB
Ketua Umum Perhimpunan Jurnalis Indonesia (PJI) Imam Prihadiyoko melantik puluhan pengurus Daerah PJI Sulsel Periode 2023-2028 di Karebosi Kondotel, Sabtu 30 September.
Pelantikan yang mengusung tema "Konsisten Merawat Kemerdekaan Pers" tersebut disaksikan langsung AKP Sirajuddin mewakili Kabid Humas Polda Sulsel, Kasi Humas Polrestabes Makassar AKP Wahid dan Staf Ahli Gubernur Bidang Bidang Pemerintahan Sub Bidang Hukum, Abdul Malik Faisal.
Ketua Panitia Kegiatan Rubianti Sadikio dalam laporannya mengungkapkan kegiatan yang dirangkaikan dengan Rapat Kerja (Raker) ini merupakan ajang silaturahmi untuk membangun kolaborasi yang bermuara pada pers yang sehat.
"Sebelumnya kita telah melakukan pemilihan Ketua PJI Sulsel melalui Konfrensi Daerah (Konferda). Dari dua kandidat, Syafril Rahmat terpilih sebagai ketua," ucapnya.
Baca juga: Yamaha Ajak Komunitas dan Jurnalis Tur Makassar-Toraja dengan Xmax
Ke depan Rubi berharap PJI mampu menjadi wadah pengembangan guna menciptakan kebebasan pers, terlebih saat ini mendekati musim Pilkada.
Ketua PJI Sulsel Periode 2023-2028, Syafril Rahmat dalam sambutannya berharap PJI mampu menjadi mitra strategis dalam hal edukasi dan literasi.
Pelantikan yang mengusung tema "Konsisten Merawat Kemerdekaan Pers" tersebut disaksikan langsung AKP Sirajuddin mewakili Kabid Humas Polda Sulsel, Kasi Humas Polrestabes Makassar AKP Wahid dan Staf Ahli Gubernur Bidang Bidang Pemerintahan Sub Bidang Hukum, Abdul Malik Faisal.
Ketua Panitia Kegiatan Rubianti Sadikio dalam laporannya mengungkapkan kegiatan yang dirangkaikan dengan Rapat Kerja (Raker) ini merupakan ajang silaturahmi untuk membangun kolaborasi yang bermuara pada pers yang sehat.
"Sebelumnya kita telah melakukan pemilihan Ketua PJI Sulsel melalui Konfrensi Daerah (Konferda). Dari dua kandidat, Syafril Rahmat terpilih sebagai ketua," ucapnya.
Baca juga: Yamaha Ajak Komunitas dan Jurnalis Tur Makassar-Toraja dengan Xmax
Ke depan Rubi berharap PJI mampu menjadi wadah pengembangan guna menciptakan kebebasan pers, terlebih saat ini mendekati musim Pilkada.
Ketua PJI Sulsel Periode 2023-2028, Syafril Rahmat dalam sambutannya berharap PJI mampu menjadi mitra strategis dalam hal edukasi dan literasi.