home news

Dokter Sebut Luka Bakar Dua Bocah Korban Kekerasaan oleh Orang Tuanya Capai 58 Persen

Jum'at, 07 Februari 2025 - 20:24 WIB
Dokter Spesialis Bedah, dr Elvis Jeferson mendampingi Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Restu Wijayanto melihat kondisi korban. Foto: Abdul Majid
Kondisi dua bocah yang disekap dan disiksa oleh orang tuanya di dalam sebuah wisma di wilayah Kecamatan Wajo, Kota Makassar, sangat memperihatinkan. Luka bakar disekujur tubuhnya mencapai 58 persen banyaknya.

Hal itu diungkapkan Dokter Spesialis Bedah, dr Elvis Jeferson yang menangani kedua korban sejak dibawa personel Polres Pelabuhan Makassar untuk dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara pada Jumat (07/02/2025) dini hari.

Elvis menyebut, luka bakar korban merupakan akibat siraman air panas yang diduga telah beberapakali dilakukan oleh terduga pelaku kedua orang tuanya.

"Kita periksa memang untuk anak pertama ada luka bakar di perut dan di paha terus yang anak kedua luka bakarnya lebih banyak karena luka bakarnya sekitar 58 persen anak kedua, kalau anak pertama sekitar 5 persen," kata Elvis usai mendampingi Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Restu Wijayanto melihat kondisi korban.

Meski alami luka bakar yang sangat parah, Elvis mengatakan, pihaknya saat ini akan memfokuskan perawatan gizi kedua korban. Hal itu dikarenakan kedua korban benar-benar kekurangan asupan.

"Karena kondisinya yang kurang gizi sekali, kemungkinan semingguan tidak makan jadi itu butuh waktu, kita belum bisa pastikan berapa lama (dirawat) nanti sementara kami kerja sama juga dengan dokter anak dan dokter gizi," beber dia.

Diberitakan sebelumnya, Kapolres didampingi istrinya Ny. Ruthi Restu datang langsung melihat kondisi dua bocah berinial IS (8) dan SF (9) yang sedang dalam penanganan tim dokter di Rumah Sakit Bhayangkara, Makassar, pada Jumat (07/02/2025).
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya