home news

Founder Sekolah Zivana Luncurkan Buku: Kupas Tuntas Pendidikan Inklusif Berbasis Montessori

Jum'at, 25 April 2025 - 13:59 WIB
Founder Sekolah Zivana Montessori, Adilah Wina Fitria, saat peluncuran buku solo perdananya di Hotel Ibis Style Makassar Sam Ratulangi, Jumat (25/4/2025). Foto/Istimewa
Founder Sekolah Zivana Montessori, Adilah Wina Fitria, resmi meluncurkan buku solo perdananya di Hotel Ibis Style Makassar Sam Ratulangi, Jumat (25/4/2025). Launching buku berjudul 'Mewujudkan Pendidikan Inklusif untuk Anak Usia Dini dengan Pendekatan Montessori' itu dihadiri orang tua murid Sekolah Zivana Montessori dan para guru TK/PAUD.

Hadir pula sejumlah pakar pendidikan seperti Prof Arismunandar dan Herlina. Tampak pula Ketua TP PKK Makassar, Melinda Aksa. Mereka bahkan ikut terlibat dalam acara gelar wicara, yang menjadi rangkaian launching buku.

Adilah bercerita ihwal pembuatan buku yang tidak sebatas berkutat pada teori. Sama halnya dengan kehadiran Sekolah Zivana Montessori sekitar lima tahun lalu, buku ini lahir atas pengalaman pribadinya dalam mendidik dan membesarkan anak berkebutuhan khusus selama 15 tahun terakhir.

Adila tahu betul tantangan mendidik dan membesarkan anak berkebutuhan khusus. Dirinya harus pontang-panting mencari sekolah, sebelum akhirnya mendirikan sekolah inklusif. Nah, sekolah dan buku yang hari ini diluncurkan diharapkan dapat bermanfaat bagi banyak orang.

"Semoga bermanfaat bagi semua. Tidak hanya untuk guru dan orang tua, tapi juga mahasiswa dan lainnya," kata dia.

Adilah menyebut sebenarnya ide membuat buku telah lama. Dirinya bahkan telah ikut berpartisipasi dalam dua buku antologi. Namun, untuk buku solo memang masih sebatas draft atau naskah mentah. Nanti setelah mengikuti kelas menulis selama dua bulan, akhirnya buku itu dapat dituntaskan.

"Kelas menulis itu memang capaiannya menghasilkan buku, akhirnya saya mengikuti kelas itu dan hadirlah buku ini," katanya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya