Bulog Sulselbar dan Lantamal VI Perkuat Sinergitas Dorong Ketahanan Pangan
Tim SINDOmakassar
Selasa, 06 Mei 2025 - 18:23 WIB
Danlantamal VI Makassar, Brigadir Jenderal TNI (Mar) Wahyudi berserta jajarannya menerima kunjungan Pimpinan Wilayah Bulog Sulselbar, Fahrurozi ke Mako Lantamal VI Makassar Selasa, (06/05/2025).
Bulog Sulselbar bersama Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) VI Makassar, memperkuat sinergitas untuk mendukung program prioritas ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Presiden RI Prabowo Subianto.
Hal ini ditandai dengan kunjungan balasan Pimpinan Wilayah Bulog Sulselbar, Fahrurozi ke Mako Lantamal VI Makassar Selasa, (06/05/2025). Kunjungan ini sekaligus untuk meninjau persiapan gudang penyimpanan bulog milik Angkatan Laut tersebut.
Pada kunjungan ini, Kepala Bulog Sulselbar diterima langsung oleh Danlantamal VI Makassar, Brigadir Jenderal TNI (Mar) Wahyudi berserta jajarannya. Setelah diterima di aula Mako Lantamal VI, mereka langsung mengecek beberapa lokasi yang disiapkan untuk menjadi gudang penyimpanan pangan.
Kepala Bulog Sulselbar Fahrurozi mengatakan, agenda kunjungannya Lantamal VI Makassar merupakan kunjungan balasan setelah sebelumnya, Danlantamal VI berkunjung ke Kantor Bulog Sulselbar.
"Alhamdulillah kita bisa silaturahmi kembali, kebetulan kemarin kami dikunjungi. Hari ini menindak lanjuti kunjungan sebelumnya sekaligus mengecek gudang penyimpanan yang kebetulan ada di wilayah ini," kata dia usai pertemuan.
Dirinya mengatakan gudang yang disiapkan nantinya untuk menyimpan hasil serapan Bulog dari Petani di Wilayah Sulselbar. "Mulai dari gabah hingga pangan lainnya juga bisa disiapkan," katanya.
Dirinya menjelaskan, realisasi penyerapan gabah di wilayahnya hingga 5 Mei 2025 telah mencapai angka signifikan, yakni 585.685 ton. Angka tersebut telah melebih target 543.972 ton, jika dipresentasikan mencapai 107,7 persen.
Hal ini ditandai dengan kunjungan balasan Pimpinan Wilayah Bulog Sulselbar, Fahrurozi ke Mako Lantamal VI Makassar Selasa, (06/05/2025). Kunjungan ini sekaligus untuk meninjau persiapan gudang penyimpanan bulog milik Angkatan Laut tersebut.
Pada kunjungan ini, Kepala Bulog Sulselbar diterima langsung oleh Danlantamal VI Makassar, Brigadir Jenderal TNI (Mar) Wahyudi berserta jajarannya. Setelah diterima di aula Mako Lantamal VI, mereka langsung mengecek beberapa lokasi yang disiapkan untuk menjadi gudang penyimpanan pangan.
Kepala Bulog Sulselbar Fahrurozi mengatakan, agenda kunjungannya Lantamal VI Makassar merupakan kunjungan balasan setelah sebelumnya, Danlantamal VI berkunjung ke Kantor Bulog Sulselbar.
"Alhamdulillah kita bisa silaturahmi kembali, kebetulan kemarin kami dikunjungi. Hari ini menindak lanjuti kunjungan sebelumnya sekaligus mengecek gudang penyimpanan yang kebetulan ada di wilayah ini," kata dia usai pertemuan.
Dirinya mengatakan gudang yang disiapkan nantinya untuk menyimpan hasil serapan Bulog dari Petani di Wilayah Sulselbar. "Mulai dari gabah hingga pangan lainnya juga bisa disiapkan," katanya.
Dirinya menjelaskan, realisasi penyerapan gabah di wilayahnya hingga 5 Mei 2025 telah mencapai angka signifikan, yakni 585.685 ton. Angka tersebut telah melebih target 543.972 ton, jika dipresentasikan mencapai 107,7 persen.