Kemenkum Sulsel Pastikan Seluruh CPNS Wujudkan Aktualisasi dan Integritas ASN
Tim SINDOmakassar
Selasa, 18 November 2025 - 15:23 WIB
Kemenkum Sulsel Pastikan Seluruh CPNS Wujudkan Aktualisasi dan Integritas ASN
Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) menghadiri acara Penutupan Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS Golongan II dan III Angkatan 11–15 Tahun Anggaran 2025 yang digelar secara virtual, Selsa (18/11/2025).
Pada kesempatan ini, Kepala Kanwil Kemenkum Sulsel, Andi Basmal diwakili oleh Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum, Meydi Zulqadri, bersama para Analis Sumber Daya Manusia (SDM).
Kepala Pusat Pengembangan Pelatihan Teknis dan Kepemimpinan, yang hadir mewakili Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Hukum meutup kegiatan secara resmi. Dalam arahannya, Mutia menyampaikan sejumlah poin penting mengenai peran strategis CPNS sebagai generasi baru aparatur negara.
Seluruh 199 peserta Latsar dinyatakan lulus, dengan banyak peserta meraih nilai sangat memuaskan, mencerminkan dedikasi dan kerja keras mereka selama proses pembelajaran.
"Apresiasi kepada peserta, widyaiswara, fasilitator, serta seluruh panitia, terutama karena penyelenggaraan Latsar tahun ini menggunakan metode distance learning (PJJ) sebagai bentuk efisiensi anggaran sesuai Perpres Nomor 1 Tahun 2025," ungkap Mutia.
Ia menegaskan bahwa Latsar bukan hanya persyaratan administratif, melainkan investasi jangka panjang pemerintah dalam membentuk ASN yang berintegritas, kompeten, adaptif, serta memiliki karakter pelayanan publik yang kuat. Mutia juga menekankan pentingnya internalisasi nilai ASN BerAKHLAK—Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.
Para CPNS diingatkan untuk menjaga integritas, beradaptasi dengan perkembangan teknologi, mendorong inovasi di unit kerja, serta membangun kolaborasi dan harmoni di tengah dinamika birokrasi modern. “CPNS adalah agen perubahan yang membawa energi baru, ide segar, dan solusi. Jangan menjadi bagian dari permasalahan,” tegasnya.
Pada kesempatan ini, Kepala Kanwil Kemenkum Sulsel, Andi Basmal diwakili oleh Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum, Meydi Zulqadri, bersama para Analis Sumber Daya Manusia (SDM).
Kepala Pusat Pengembangan Pelatihan Teknis dan Kepemimpinan, yang hadir mewakili Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Hukum meutup kegiatan secara resmi. Dalam arahannya, Mutia menyampaikan sejumlah poin penting mengenai peran strategis CPNS sebagai generasi baru aparatur negara.
Seluruh 199 peserta Latsar dinyatakan lulus, dengan banyak peserta meraih nilai sangat memuaskan, mencerminkan dedikasi dan kerja keras mereka selama proses pembelajaran.
"Apresiasi kepada peserta, widyaiswara, fasilitator, serta seluruh panitia, terutama karena penyelenggaraan Latsar tahun ini menggunakan metode distance learning (PJJ) sebagai bentuk efisiensi anggaran sesuai Perpres Nomor 1 Tahun 2025," ungkap Mutia.
Ia menegaskan bahwa Latsar bukan hanya persyaratan administratif, melainkan investasi jangka panjang pemerintah dalam membentuk ASN yang berintegritas, kompeten, adaptif, serta memiliki karakter pelayanan publik yang kuat. Mutia juga menekankan pentingnya internalisasi nilai ASN BerAKHLAK—Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.
Para CPNS diingatkan untuk menjaga integritas, beradaptasi dengan perkembangan teknologi, mendorong inovasi di unit kerja, serta membangun kolaborasi dan harmoni di tengah dinamika birokrasi modern. “CPNS adalah agen perubahan yang membawa energi baru, ide segar, dan solusi. Jangan menjadi bagian dari permasalahan,” tegasnya.