home news

Maros Masih Berpotensi Diguyur Hujan hingga Februari

Kamis, 29 Januari 2026 - 17:58 WIB
Ilustrasi. Foto: SINDO Makassar/Dok
Intensitas hujan tinggi masih berpotensi terjadi di Kabupaten Maros hingga Februari 2026 mendatang. Potensi ini berdasarkan prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Ketua Tim Kerja Bidang Meteorologi BMKG Wilayah IV Makassar, Rizky Yudha, mengatakan, intensitas hujan sedang hingga lebat masih berpotensi terjadi di Kabupaten Maros hingga Februari 2026.

Potensi hujan dengan intensitas ringan hingga lebat ini juga dapat disertai kilat dan angin kencang di sejumlah wilayah di Kabupaten Maros.

"Intensitas curah hujan kategori tinggi masih akan berlangsung sepanjang Februari," katanya.

Kondisi cuaca tersebut diperkirakan terjadi secara merata di wilayah Kabupaten Maros.

"Masih merata kecuali di Kecamatan Mallawa yang curah hujannya masuk kategori curah hujan menengah," katanya.

Dia menjelaskan, BMKG memprediksi intensitas hujan di Maros masih berada pada kategori lebat dengan akumulasi curah hujan bulanan diperkirakan melebihi 300 milimeter.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya