home news

Kementan Dorong Sinergitas Tokoh Agama hingga Milenial Wujudkan Ketahanan Pangan

Senin, 07 Agustus 2023 - 17:28 WIB
Inspektur Jenderal Kementan RI, Jan S Maringka tampil sebagai pembicara pada Dialog Jaga Pangan di Kota Makassar. Foto/Istimewa
Kementerian Pertanian (Kementan) RI melalui Inspektorat Jenderal Kementan (Itjentan) terus memperkuat program Jaga Pangan untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional. Terbaru, Itjentan menggelar Dialog Jaga Pangan yang terbagi tiga sesi dengan melibatkan tokoh agama, kaum perempuan dan generasi muda alias milenial di Kota Makassar, Senin (7/8/2023).

Inspektur Jenderal Kementan RI, Jan S Maringka, mengungkapkan pentingnya sinergi dan kolaborasi seluruh pihak dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional. Kementan diakui tidak dapat bekerja sendiri.

Menurut dia, penting untuk melibatkan tokoh agama, kaum perempuam dan milenial dalam pembangunan sektor pertanian. Muaranya, untuk mencapai tujuan bersama yakni menjaga ketahanan pangan serta mewujudkan kedaulatan pangan.

Baca Juga:Hadapi Kemarau Panjang, Pembangunan Embung hingga Asuransi Pertanian Jadi Solusi

Lewat dialog ini, Jan S Maringka melakukan pendampingan kepada para tokoh agama, kaum perempuan dan generasi muda dan petani milenial. Mantan Kepala Kejaksaan Tinggi Sulsel itu juga memberikan motivasi, sekaligus mengawal terlaksananya program peningkatan produksi pertanian secara langsung.

Ia menekankan keterlibatan berbagai pihak sangat diharapkan untuk menghasilkan sumber daya manusia berkualitas, yang memiliki komitmen kuat dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional.

“Saat ini, keterlibatan berbagai pihak menjadi kunci jawaban untuk menyelesaikan berbagai persoalan pangan di Indonesia di tengah krisis pangan yang melanda dunia. Secara individu, generasi muda khususnya memiliki kompetensi sosial, manajerial dan teknikal untuk berperan penting berbagai sektor termasuk pertanian," ungkapnya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya