Dakwah Berbasis Media Sosial jadi Program Andalan Bakomubin
Tim Sindomakassar
Minggu, 05 Maret 2023 - 08:24 WIB
Dewan Pimpinan Wilayah Badan Koordinasi Mubalig Indonesia Sulawesi Selatan (DPW Bakomubin Sulsel), menjadikan dakwah berbasis Media Sosial (Medsos) sebagai selah program andalan.
Hal ini terungkap pada Rapat pleno DPW Bakomubin Sulsel, di puncak Bollangi Sabtu (4/3/2023) siang. Penekanan dakwah berbasis medsos, melalui instagram, facebook, youtube, tik tok, lebih pada menjawab tantangan zaman. Di mana generasi kekinian, milenial dan generasi Z, lebih banyak mendengarkan dakwah melalui saluran media sosial.
Baca Juga: UPQ Kemenag Bakal jadi Pusat Percetakan Al-Quran Terbesar di Asia Tenggara
"Sehingga para mubalig juga perlu mengambil langkah cerdas dalam menjawab tuntutan zaman tersebut," kata Ketua DPW Bakomubin Abu Bakar Wasahua saat membuka kegiatan itu.
Pada rapat pleno tersebut, dia menyebutkan tiga item konsolidasi, yakni konsolidasi organisasi, program kerja dan pencitraan.
Terkait konsolidasi organisasi, Bakomubin akan membentuk DPD se-kabupaten/kota, memandatir koordinator wilayah dan melakukan kunjungan berkala di kabupaten/kota.
Untuk konsolidasi program cerdas, Bakomubin sepakat melakukan pelatihan mubalig bela negara, refreshing mubalig dan pelatihan mubalighat.
Hal ini terungkap pada Rapat pleno DPW Bakomubin Sulsel, di puncak Bollangi Sabtu (4/3/2023) siang. Penekanan dakwah berbasis medsos, melalui instagram, facebook, youtube, tik tok, lebih pada menjawab tantangan zaman. Di mana generasi kekinian, milenial dan generasi Z, lebih banyak mendengarkan dakwah melalui saluran media sosial.
Baca Juga: UPQ Kemenag Bakal jadi Pusat Percetakan Al-Quran Terbesar di Asia Tenggara
"Sehingga para mubalig juga perlu mengambil langkah cerdas dalam menjawab tuntutan zaman tersebut," kata Ketua DPW Bakomubin Abu Bakar Wasahua saat membuka kegiatan itu.
Pada rapat pleno tersebut, dia menyebutkan tiga item konsolidasi, yakni konsolidasi organisasi, program kerja dan pencitraan.
Terkait konsolidasi organisasi, Bakomubin akan membentuk DPD se-kabupaten/kota, memandatir koordinator wilayah dan melakukan kunjungan berkala di kabupaten/kota.
Untuk konsolidasi program cerdas, Bakomubin sepakat melakukan pelatihan mubalig bela negara, refreshing mubalig dan pelatihan mubalighat.