home news

RMS Tegaskan Nasdem Belum Kantongi Nama Kandidat di Pilgub Sulsel

Minggu, 21 April 2024 - 01:42 WIB
Suasana kegiatan NasDem Mendengar yang digelar di Nasdem Sulsel Tower Jalan Metro Tanjung Bunga, Sabtu, (20/04/2024). Foto: Agus Nyomba
Panggung Pemilihan Gubernur Sulsel, selalu hangat dibahas oleh publik, termasuk langkah Partai Nasdem yang menjadi pemenang Pemilu di Sulsel tahun ini.

Sejumlah nama sudah dikaitkan dengan partai Nasdem yang mengoleksi 17 kursi di DPRD Sulsel pada pemilu kemarin, untuk diusung pada Pilgub Sulsel November mendatang. Namun Ketua DPW Nasdem Sulsel Rusdi Masse (RMS) menegaskan pihaknya belum mengantongi nama kandidat.

"Untuk saat ini partai Nasdem belum punya kandidat (di Pilgub Sulsel)," kata dia menanggapi pertanyaan di acara Nasdem Mendengar di Tower Nasdem, Sabtu, (20/04/2024).

Baca Juga: Nasdem Sulsel Usung Andi Irwan Hamid Calon Tunggal di Pilkada Pinrang 2024

Penegasa tersebut disampaikan oleh RMS yang juga mantan Bupati Sidrap ini, setelah banyaknya pemberitaan yang tersebar terkait dengan Pilgub Sulsel. "Makanya kami menggelar kegiatan ini, untuk mendengar masukan saran dari semuanya, baik itu akademisi hingga media," jelasnya lagi.

Meski demikian, RMS menjelaskan bahwa partai Nasdem merupakan partai yang sangat terbuka kepada siapapun. Termasuk kalau ada figur yang pernah menjadi bagian Nasdem dan keluar mau diusung tidak menutup kemungkinan.

"Nasdem selalu terbuka, dan kami tidak memaksakan figur masuk dulu partai Nasdem kemudian diusung. Kami selalu mau mereka jadi diri sendiri," jelasnya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya