home news

Burger Bangor Hadir di Tanjung Bunga, Tawarkan Promo Beli 1 Gratis 1

Sabtu, 15 Juni 2024 - 13:00 WIB
Ilyas Beddu dan keluarga tampak berfoto bersama di sela pembukaan outlet Burger Bangor ke-632 di Ruko Rolling Hills, Jalan Metro Tanjung Bunga, Sabtu (15/6/2024). Foto/Tri Yari Kurniawan
Outlet Burger Bangor ke-632 resmi hadir di wilayah Tanjung Bunga, tepatnya di Ruko Rolling Hills, Kelurahan Maccini Sombala, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar. Opening ceremony pembukaan franchise kuliner yang didirikan oleh Denny Sumargo itu dilaksanakan pada Sabtu (15/6/2024).

Outlet Burger Bangor di Tanjung Bunga dimiliki oleh keluarga Ilyas Beddu dan Mutmainnah. Usaha kuliner itu merupakan yang kedua milik keluarga tersebut, setelah outlet Es Teh Indonesia, yang berlokasi tepat di sebelah outlet Burger Bangor.

Owner Outlet Burger Bangor Tanjung Bunga, Farah Nadia Ilyas, mengungkapkan pihaknya memutuskan memulai usaha kuliner dengan skema bisnis franchise, setelah sebelumnya melakukan survei. Brand Burger Bangor disebutnya memiliki produk yang rasanya enak dan harga terjangkau.

"Kalau kita survei, ya ada banyak brand (burger), baik nasional maupun internasional. Nah, Burger Bangor ini kalau secara harga produknya tidak mahal, cukup terjangkau dan selera rasanya enak," kata Farah, seusai ceremony grand opening yang ditandai pemotongan tumpeng, bersama sang ayah Ilyas Beddu dan saudaranya.

Keputusan membuka usaha kuliner di wilayah Tanjung Bunga pun sudah dipertimbangkan matang. Selain untuk melengkapi usaha sebelumnya yakni Es Teh Indonesia, pihaknya melihat potensi pasar yang cukup menjanjikan. Toh, di wilayahnya itu merupakan pusat bisnis dan perumahan.

"Bisa dilihat di area Tanjung Bunga ini, khususnya di Rolling Hills ini belum ada usaha makanan ringan yang mengenyangkan. Kebanyakan kafe," tuturnya.

Untuk itu, Farah optimistis kehadiran outlet Burger Bangor di Tanjung Bunga dapat diterima dengan baik. Adapun segmen pasarnya menyeluruh, baik menengah ke bawah maupun menengah ke atas. Toh, produknya cukup terjangkau, dimana untuk satuan dibanderol Rp14 ribuan hingga Rp50 ribuan.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya