home sports

Ditanya Soal Peluang Juara Liga 1, Begini Respons Pelatih PSM Makassar

Kamis, 09 Maret 2023 - 22:20 WIB
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares. Foto: Sindo Makassar/dok
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares tidak mau terlalu merespons terkait dengan peluang timnya menjadi juara Liga 1 Indonesia musim ini.

Pelatih berkebangsaan Portugal ini bahkan masih fokus meraih satu poin lagi agar bisa mengunci posisi ketiga klasemen.

Baca Juga: Taklukkan Persikabo 1973, PSM Makassar Kian Dekat dengan Gelar Juara

"Saya tidak bicara itu (juara), kami berusaha meraih satu poin lagi agar bisa mengunci posisi ketiga musim ini, dan menjalani pertandingan demi pertandingan yang tersisa," kata dia saat soal peluang juara PSM Makassar musim ini setelah mengalahkan Persikabo 1973 di stadion Pakansari Cibinong, Kamis, (09/03/2023).

Peluang PSM Makassar juara musim ini terbuka lebar, setelah laga melawan Persikabo berhasil dimenangi berkat gol semata wayang dari Ramadhan Sananta melalui titik putih. Gol ini membuat mereka terpaut 13 angka dari Persib Bandung di posisi kedua klasemen.

PSM Makassar mengantongi 65 poin dengan melakoni 29 laga dan hanya menyisakan 5 pertandingan lagi, sementara Persib Bandung rival terdekat mereka meraih 52 poin di posisi kedua dengan 27 pertandingan, dan di posisi ketiga Persija Jakarta dengan 51 poin dengan menjalani 27 pertandingan.

Bernardo mengatakan, saat melawan Persikabo seharusnya PSM Makassar bisa mendapat penalti lebih awal yakni pada menit ke 12 saat pemainnya dilanggar. Namun wasit tidak memberikan pelanggaran.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Topik Terkait :
psm makassar
Berita Terkait
Berita Lainnya
berita lainnya