Pemkot Parepare Canangkan Gerakan Tanam Cabai Serentak
Darwiaty Dalle
Senin, 27 Februari 2023 - 17:03 WIB
Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare mencanangkan gerakan tanam cabai serentak di 22 kelurahan yang tersebar pada empat kecamatan, Senin (27/2/2023) kemarin. Kegiatan tersebut dilaksanakan Dinas Ketahanan Pangan berkolaborasi Tim Penggerak PKK Parepare dan TPID Parepare.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Muhammad Nur, mengatakan gerakan tanam cabai serentak merupakan upaya pemerintah dalam mengantisipasi lonjakan harga cabai yang diprediksi pada jelang dan saat ramadan mendatang.
Baca Juga:Warga Diminta Turut Awasi ASN yang Lakukan Politik Praktis
Pencanangan gerakan tanam cabai serentak, kata Nur, juga upaya mengupayakan pengendalian inflasi sehingga perekonomian di Parepare khususnya bisa tetap stabil. "Ini kita bekerjasama dengan TP PKK Parepare, karena kita ingin memberdayakan masyarakat utamanya ibu-ibu PKK di kelurahannya," kata dia.
Selain itu, tanam cabai ini juga bisa membantu meningkatkan perekonomian warga, terlebih saat ramadan dengan harga bahan pokok biasanya melonjak. "Ada sekitar 4 ribuan lebih bibit cabai yang kami serahkan ke masyarakat. Setelah kegiatan ini kita masih siapkan bibit untuk masyarakat yang belum mendapatkan bibit, agar masyarakat betul-betul membudidayakan tanaman ini, " tandasnya.
Sementara Ketua TP PKK Parepare, Erna Rasyid Taufan, mengatakan dibutuhkan langkah tepat untuk mengantisipasi kelonjakan harga selama bulan suci Ramadan. Juga untuk membantu masyarakat, khususnya ibu-ibu rumah tangga agar tidak kesulitan mendapatakan kebutuhan pokok.
"Tentunya agar supaya para ibu-ibu tidak merasa kesulitan lagi, dari segi makanan sehari-hari terutama cabai. Ini memang sangat dibutuhkan kalau ini tidak bisa mereka jangkau saat bulan ramadan. Karena ini sudah diprediksi cabai pasti naik saat ramadan," ujarnya.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Muhammad Nur, mengatakan gerakan tanam cabai serentak merupakan upaya pemerintah dalam mengantisipasi lonjakan harga cabai yang diprediksi pada jelang dan saat ramadan mendatang.
Baca Juga:Warga Diminta Turut Awasi ASN yang Lakukan Politik Praktis
Pencanangan gerakan tanam cabai serentak, kata Nur, juga upaya mengupayakan pengendalian inflasi sehingga perekonomian di Parepare khususnya bisa tetap stabil. "Ini kita bekerjasama dengan TP PKK Parepare, karena kita ingin memberdayakan masyarakat utamanya ibu-ibu PKK di kelurahannya," kata dia.
Selain itu, tanam cabai ini juga bisa membantu meningkatkan perekonomian warga, terlebih saat ramadan dengan harga bahan pokok biasanya melonjak. "Ada sekitar 4 ribuan lebih bibit cabai yang kami serahkan ke masyarakat. Setelah kegiatan ini kita masih siapkan bibit untuk masyarakat yang belum mendapatkan bibit, agar masyarakat betul-betul membudidayakan tanaman ini, " tandasnya.
Sementara Ketua TP PKK Parepare, Erna Rasyid Taufan, mengatakan dibutuhkan langkah tepat untuk mengantisipasi kelonjakan harga selama bulan suci Ramadan. Juga untuk membantu masyarakat, khususnya ibu-ibu rumah tangga agar tidak kesulitan mendapatakan kebutuhan pokok.
"Tentunya agar supaya para ibu-ibu tidak merasa kesulitan lagi, dari segi makanan sehari-hari terutama cabai. Ini memang sangat dibutuhkan kalau ini tidak bisa mereka jangkau saat bulan ramadan. Karena ini sudah diprediksi cabai pasti naik saat ramadan," ujarnya.