Miniatur Cibubur, Buper Cadika jadi Pusat Kegiatan Kepramukaan di Sulsel
Herni Amir
Rabu, 14 Agustus 2024 - 16:59 WIB
Peringatan Hari Pramuka ke-63 tahun tingkat Kwartir Daerah Sulawesi Selatan (Sulsel) dilaksanakan sedikit berbeda dibandingkan sebelum-sebelumnya.
Jika biasanya kegiatan ini dilaksanakan pada 18 Agustus setiap tahun, kali ini diselenggarakan tepat pada Hari Pramuka, Rabu (14/8/2024). Kegiatan dipusatkan di Bumi Perkemahan Cadika HM Yasin Limpo, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa.
Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sulsel, Adnan Purichta Ichsan mengatakan, dirinya akan terus memperkenalkan Bumi Perkemahan Cadika agar setiap dilaksanakan kegiatan besar kepramukaan, Kabupaten Gowa bisa jadi pilihan.
"Tahun ini kita laksanakan di Buper Cadika, sekaligus menyosialisasikan buper yang ada di Kabupaten Gowa ini, karena kita akan membangun miniatur Buper Cibubur yang ada di Jakarta sehingga semua kegiatan pramuka yang ada di Indonesia Timur kedepan insyaallah bisa dilaksanakan di tempat ini," ungkapnya.
Baca juga: TP PKK Gowa Selenggarakan Psikoedukasi Bagi Ibu Hamil
Lebih lanjut Adnan yang juga Ketua Kwarcab Gowa menyebut, pihaknya ingin terus berkontribusi dalam mencetak sumber daya manusia (SDM) unggul di masa yang akan datang salah satunya melalui gerakan pramuka.
"Dengan pendidikan karakter yang telah ada di Pramuka, maka kami Kwarda Sulsel bersama Pemerintah akan terus memberikan dukungan agar kedepannya kita terus mampu berkontribusi membangun SDM yang lebih baik dan lebih unggul lagi di masa yang akan datang," tambahnya.
Jika biasanya kegiatan ini dilaksanakan pada 18 Agustus setiap tahun, kali ini diselenggarakan tepat pada Hari Pramuka, Rabu (14/8/2024). Kegiatan dipusatkan di Bumi Perkemahan Cadika HM Yasin Limpo, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa.
Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sulsel, Adnan Purichta Ichsan mengatakan, dirinya akan terus memperkenalkan Bumi Perkemahan Cadika agar setiap dilaksanakan kegiatan besar kepramukaan, Kabupaten Gowa bisa jadi pilihan.
"Tahun ini kita laksanakan di Buper Cadika, sekaligus menyosialisasikan buper yang ada di Kabupaten Gowa ini, karena kita akan membangun miniatur Buper Cibubur yang ada di Jakarta sehingga semua kegiatan pramuka yang ada di Indonesia Timur kedepan insyaallah bisa dilaksanakan di tempat ini," ungkapnya.
Baca juga: TP PKK Gowa Selenggarakan Psikoedukasi Bagi Ibu Hamil
Lebih lanjut Adnan yang juga Ketua Kwarcab Gowa menyebut, pihaknya ingin terus berkontribusi dalam mencetak sumber daya manusia (SDM) unggul di masa yang akan datang salah satunya melalui gerakan pramuka.
"Dengan pendidikan karakter yang telah ada di Pramuka, maka kami Kwarda Sulsel bersama Pemerintah akan terus memberikan dukungan agar kedepannya kita terus mampu berkontribusi membangun SDM yang lebih baik dan lebih unggul lagi di masa yang akan datang," tambahnya.