home sulsel

Pj. Bupati Pinrang Pimpin Upacara Peringatan HKN ke-60, Tegaskan Pentingnya Transformasi Kesehatan

Selasa, 12 November 2024 - 11:41 WIB
Pj. Bupati Pinrang, H. Ahmadi Akil didaulat menjadi Pembina Upacara dalam Peringatan HKN ke-60 tahun 2024 yang digelar di halaman Kantor Bupati Pinrang, Selasa (12/11). Dok Pemkab Pinrang
Pj. Bupati Pinrang, H. Ahmadi Akil didaulat menjadi Pembina Upacara dalam Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 tahun 2024 yang digelar di halaman Kantor Bupati Pinrang, Selasa (12/11).

Upacara ini berlangsung penuh khidmat sebagai wujud apresiasi atas peran tenaga kesehatan di seluruh penjuru negeri. Hadir Unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah kabupaten Pinrang A. Calo Kerrang, Pj. Ketua TP PKK DR. Uswatun Hasansah, Staf Ahli Bupati, Asisten, Kepala OPD, Camat, serta tenaga kesehatan dari berbagai fasilitas Kesehatan.

Ahmadi Akil yang membacakan sambutan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi G. Sadikin, menyampaikan pentingnya transformasi kesehatan demi menciptakan sistem kesehatan yang lebih tangguh dan merata di seluruh Indonesia.

“Transformasi kesehatan menjadi haluan penting dalam upaya membangun Indonesia yang lebih sehat dan kuat,” ungkap Ahmadi Akil pada sambutan tertulis Menkes Budi G. Sadikin.

Baca Juga:Kades di Soppeng Diduga Bikin Stiker Untungkan Paslon, Bawaslu Teruskan ke Polisi

Lebih lanjut, Menkes Budi mengungkapkan bahwa pasca disahkannya Undang-undang Nomor 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan, Pemerintah tengah memfinalkan Rencana Induk Bidang Kesehatan (RIBK).

“RIBK ini akan menjadi acuan bersama bagi Pemerintah Pusat dan Daerah dalam perencanaan, penganggaran, dan implementasi program kesehatan di seluruh wilayah,” paparnya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya