home sulsel

Lewat UKK, PKB Tawarkan Bacaleg Berkualitas ke Masyarakat di Pemilu 2024

Kamis, 30 Maret 2023 - 07:00 WIB
PKB Sulsel meluncurkan program UKK khusus Bacaleg DPRD Provinsi dan Kabupaten/kota. Foto: Sindo Makassar
PKB Sulsel akan melakukan uji kelayakan dan kepatutan (UKK) terhadap bakal calon legislatif (Bacaleg) yang akan maju di Pileg 2024. UKK ini dikhususkan untuk tingkat DPRD provinsi dan kabupaten/kota.

Ketua DPW PKB Sulsel, Azhar Arsyad mengatakan UKK untuk Bacaleg DPR RI sudah selesai semua. Makanya giliran tingkat provinsi dan kabupaten/kota yang akan mengikuti fit and proper test ini, dan diselenggarakan oleh Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP).

“LPP diketuai oleh Deng Ical (Syamsu Rizal). Pelaksanaannya di Makassar dan di luar Makassar. Misalnya untuk Bacaleg di Luwu Raya, kita akan pusatkan di Palopo,” kata Azhar.

Azhar menuturkan, UKK dilaksanakan bukan cuma sekadar menggali pengetahuan dari calon legislator tersebut. Tetapi juga membentuk komitmen dari Balaceg agar mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat jika terpilih nantinya.

“Alasannya untuk mendekatkan teman-teman Caleg dengan realitas yang akan dihadapi saat duduk di DPR. Apa problem dasar yang ada di daerah tersebut. Dia harus tahu, dan pahami bagaimana solusinya,” ujarnya.

Baca Juga: PKB Sulsel Dorong Bacalegnya Garap Suara Tak Bertuan

Anggota DPRD Sulsel ini menceritakan pengalamannya selama menjadi Ketua Fraksi PKB di parlemen. Dia mengaku posisinya sebagai wakil rakyat, amat begitu dibutuhkan oleh masyarakat di lapangan.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya