Warga Berharap Camat Baru Bisa Memajukan Pulau Sembilan Sinjai
Irman Bagoseng
Senin, 03 April 2023 - 12:20 WIB
Kecamatan Pulau Sembilan, Kabupaten Sinjai kini punya camat baru. Ia adalah Muhammad Azharuddin Al Ansary. Di tangannya, warga berharap Kecamatan Pulau Sembilan bisa lebih maju.
Muhammad Azharuddin dilantik Senin 27 Maret lalu. Usai resmi menjadi Camat Pulau Sembilan, ia langsung menyusuri pulau-pulau di Kecamatan Pulau Sembilan demi menyerap aspirasi warga.
"Setelah dilantik sebagai Camat Pulau Sembilan, tepat tanggal 29 Maret, saya sudah turun memperkenalkan diri kepada warga, alhamdulillah warga merespons baik, dan beberapa aspirasi warga sudah saya kantongi," kata Azhar.
Baca juga: Sembilan Fraksi DPRD Sulsel Sampaikan Hasil Reses ke Gubernur
Aspirasi yang dia terima dari warga beberapa di antaranya terkait pengembangan sektor budi daya rumput laut, perikanan, air bersih dan kebutuhan listrik.
Sebelum menjadi camat, Azhar menjabat sebagai Lurah di Balangnipa. Ia menegaskan, menjadi pelayan masyarakat di kecamatan dan kelurahan memiliki perbedaan yang signifikan. Olehnya itu, dia sudah mempersiapkan beberapa inovasi untuk Pulau Sembilan.
"Tentu ada perbedaan, tapi namanya pelayan masyarakat harus mempunyai inovasi. Dan insyaallah, semoga bisa mengukir indah di Pulau Sembilan, seindah alamnya yang Tuhan Karunia kan untuk Kecamatan Pulau Sembilan," ujarnya, Minggu (2/4/2023).
Muhammad Azharuddin dilantik Senin 27 Maret lalu. Usai resmi menjadi Camat Pulau Sembilan, ia langsung menyusuri pulau-pulau di Kecamatan Pulau Sembilan demi menyerap aspirasi warga.
"Setelah dilantik sebagai Camat Pulau Sembilan, tepat tanggal 29 Maret, saya sudah turun memperkenalkan diri kepada warga, alhamdulillah warga merespons baik, dan beberapa aspirasi warga sudah saya kantongi," kata Azhar.
Baca juga: Sembilan Fraksi DPRD Sulsel Sampaikan Hasil Reses ke Gubernur
Aspirasi yang dia terima dari warga beberapa di antaranya terkait pengembangan sektor budi daya rumput laut, perikanan, air bersih dan kebutuhan listrik.
Sebelum menjadi camat, Azhar menjabat sebagai Lurah di Balangnipa. Ia menegaskan, menjadi pelayan masyarakat di kecamatan dan kelurahan memiliki perbedaan yang signifikan. Olehnya itu, dia sudah mempersiapkan beberapa inovasi untuk Pulau Sembilan.
"Tentu ada perbedaan, tapi namanya pelayan masyarakat harus mempunyai inovasi. Dan insyaallah, semoga bisa mengukir indah di Pulau Sembilan, seindah alamnya yang Tuhan Karunia kan untuk Kecamatan Pulau Sembilan," ujarnya, Minggu (2/4/2023).