Sandiaga Uno Terus Gaungkan Gerakan Bangga Berwisata di Indonesia
Herni Amir
Minggu, 12 Februari 2023 - 18:56 WIB
Menparekraf RI, Sandiaga Salahuddin Uno, terus menggaungkan Gerakan Bangga Berwisata di Indonesia. Tak terkecuali saat menghadiri Jalan Sehat dalam rangka Hari Lahir Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ke-50 Tahun yang berlangsung di Malino, Kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa, Minggu (12/2/2023).
Menurut Sandiaga, jalan santai kali ini mampu menghadirkan 20 ribu orang dari beragam daerah. Untuk itu, dia mengapresiasi panitia yang menghadirkan kegiatan tersebut di daerah wisata Malino, Kecamatan Tinggimoncong.
Baca Juga:Sandiaga Uno Pacu Poltekpar Makassar Cetak Pengusaha Muda
"Terima kasih memilih Malino sebagai tempat berkumpulnya lebih dari 20 ribu masyarakat sebagai bagian dari gerakan bangga berwisata di Indonesia, dan ini adalah program untuk menggerakkan 1,4 miliar pergerakan wisatawan Nusantara karena kita ingin sejahtera," jelas Sandiaga.
Tak hanya itu, Menparekraf turut memuji keindahan alam yang ada di Malino. Ia mengimbau masyarakat untuk turut membeli produk UMKM.
"Malino adalah daerah yang sangat indah, tetap dijaga kelestariannya, tidak membuang sampah, justru berikan keberkahan dengan menggerakkan ekonomi. Di sini kita jangan jadi rohali (rombongan hanya lihat-lihat). Semua harus jadi rojali (rombongan jajan dan beli) produk ekonomi kreatif Sulsel," katanya.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono beserta jajaran pengurus PPP.
Menurut Sandiaga, jalan santai kali ini mampu menghadirkan 20 ribu orang dari beragam daerah. Untuk itu, dia mengapresiasi panitia yang menghadirkan kegiatan tersebut di daerah wisata Malino, Kecamatan Tinggimoncong.
Baca Juga:Sandiaga Uno Pacu Poltekpar Makassar Cetak Pengusaha Muda
"Terima kasih memilih Malino sebagai tempat berkumpulnya lebih dari 20 ribu masyarakat sebagai bagian dari gerakan bangga berwisata di Indonesia, dan ini adalah program untuk menggerakkan 1,4 miliar pergerakan wisatawan Nusantara karena kita ingin sejahtera," jelas Sandiaga.
Tak hanya itu, Menparekraf turut memuji keindahan alam yang ada di Malino. Ia mengimbau masyarakat untuk turut membeli produk UMKM.
"Malino adalah daerah yang sangat indah, tetap dijaga kelestariannya, tidak membuang sampah, justru berikan keberkahan dengan menggerakkan ekonomi. Di sini kita jangan jadi rohali (rombongan hanya lihat-lihat). Semua harus jadi rojali (rombongan jajan dan beli) produk ekonomi kreatif Sulsel," katanya.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono beserta jajaran pengurus PPP.