home sulsel

Gerindra Jeneponto Sayangkan Ada OPD Belum Realisasikan APBD Pokok 2025

Senin, 03 November 2025 - 08:38 WIB
Abdul Hafid Ketua Harian Partai Gerindra Kabupaten Jeneponto. Foto: Dokumen pribadi
Ketua Harian Partai Gerindra Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Abdul Hafid menyayangkan ada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang belum merealisasikan kegiatan APBD Pokok 2025, padahal APBD perubahan sudah diketuk.

"Saya sayangkan masih adanya OPD yang belum realisasikan kegiatan APBD Pokok 2025 padahal sudah paripurna penetapan APBD perubahan," ungkap Abdul Hafid, melalui sabungan via WhatsApp, Senin (3/11/2025).

Abdul Hafid menilai, di bawah kepemimpinan Bupati Jeneponto Paris Yasir, Jeneponto telah berhasil memperoleh predikat Wajat Tanpa Pengecualian (WTP).

"Jeneponto di bawah kepemimpinan H. Paris Yasir, SE telah berhasil melangkah dengan berhasilnya daerah ini memperoleh predikat WTP," ujar Abdul Hafid mantan Legislator Gerindra.

Keberhasilan Kabupaten Jeneponto meraih predikat WTP tentu tidak terlepas dari dukungan semua unsur terkait.

"Tentu semuanya tidak lepas dari dukungan semua OPD, namun disayangkan di akhir tahun ini, masih ada OPD yang tidak maksimal dalam menindak lanjuti kegitan yang sudah disetujui oleh tim Banggar DPRD dan TAPD tahun 2024," ungkapnya.

Untuk mendukung nawacita Presiden Prabowo Subianto, Abdul Hafid berharap Dinas Peternakan Kabupaten Jeneponto mendukung visi misi kegiatan presiden utamanya menyukseskan Makanan Bergizi Gratis (MBG).
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya