home sulsel

Pertanahan Parepare Beri Pelatihan ke Petugas Ukur

Selasa, 09 Mei 2023 - 08:52 WIB
Penyematan tanda kepesertaan pelatihan kompetensi oleh Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, yang digelar Pertanahan Kota Parepare. Foto: SINDO Makassar/Darwiaty Dalle
Pertanahan Kota Parepare menggelar Vokasi Surveyor Kadaster melalui Pelatihan Tenaga Pertanahan Non PNS Berbasis Kompetensi, Senin (8/5/2023). Kegiatan dibuka Wali Kota Parepare Taufan Pawe di ruang pola Balai Kota Parepare.



Taufan mengapresiasi penyelenggaraan Vokasi Surveyor Kadaster yang dilaksanakan Kantor Pertanahan Kota Parepare. Kegiatan tersebut, kata dia akan memberikan dampak positif bagi program-program pelayanan masyarakat, khususnya di bidang pertanahan.

Dampak positif yang dapat dirasakan kata Taufan adalah strategi pemerintah di bidang agraria akan lebih mudah dan lebih cepat mencapai target. Menurutnya, salah satu dari strategi pemerintah pusat dalam mewujudkan tanah menjadi sumber keadilan dan kemakmuran yaitu dengan melaksanakan program strategis percepatan pendaftaran tanah.



Baca juga: DPRD Tandatangani Rekomendasi LKPj Wali Kota Parepare

Pencapaian target, jelas Taufan, sesuai dengan waktu yang ditetapkan perlu didukung dengan ketersediaan sumber daya manusia dan peralatan. Permasalahan klasik yaitu kurangnya tenaga teknis/surveyor kadaster (petugas ukur) yang tidak pernah mendapatkan solusi berpotensi menimbulkan masalah baru.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Topik Terkait :
pemkot parepare pertanahan parepare
Berita Terkait
Berita Lainnya
berita lainnya