BKKBN Sulsel dan Lantamal VI Makassar Kolaborasi Turunkan Stunting
Luqman Zainuddin
Rabu, 19 Juli 2023 - 16:03 WIB
Komando Armada II Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VI melakukan kolaborasi dengan Perwakilan BKKBN Sulsel dalam program "Keluarga Keren Bebas Stunting".
Kegiatan ini mengambil tempat di Kampung Keluarga Berencana (KB) Bahari Nusantara, Kelurahan Untia, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Selasa (18/7/2023).
Hadir dalam kegiatan itu Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum Dan Politik Kota Makassar, Kodim 1408/BS Makassar, Polres Kota Makassar, Kepala OPD Kota Makassar dan Ketua Tim Pokja Lingkup BKKBN Sulsel.
Kegiatan diawali sambutan Wali Kota diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum Dan Politik Kota Makassar Andi Irwan Bangsawan. Dalam sambutannya, ia menyampaikan komitmen pemerintah kota dalam percepatan penurunan stunting.
Baca juga: BKKBN Sulsel Imbau Forum Genre Jadi Promotor Remaja Cegah Stunting
"Komitmen pemkot dalam percepatan penurunan stunting di Kota Makassar sangat konsen. Hal ini dibuktikan dengan turunnya Wali Kota dan Wakil Wali Kota ke lapangan dalam grebek stunting di kelurahan-kelurahan. Harapannya stunting di Makassar yang saat ini di angka 18,4 persen sebelum tahun 2024 dapat tercapai sesuai target nasional 14 persen atau lebih rendah lagi," ujar Irwan Bangsawan.
Pada kesempatan ini, Kapala BKKBN Sulawesi Selatan Shodiqin menyampaikan data angka prevalensi stunting di Kota Makassar.
Kegiatan ini mengambil tempat di Kampung Keluarga Berencana (KB) Bahari Nusantara, Kelurahan Untia, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Selasa (18/7/2023).
Hadir dalam kegiatan itu Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum Dan Politik Kota Makassar, Kodim 1408/BS Makassar, Polres Kota Makassar, Kepala OPD Kota Makassar dan Ketua Tim Pokja Lingkup BKKBN Sulsel.
Kegiatan diawali sambutan Wali Kota diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum Dan Politik Kota Makassar Andi Irwan Bangsawan. Dalam sambutannya, ia menyampaikan komitmen pemerintah kota dalam percepatan penurunan stunting.
Baca juga: BKKBN Sulsel Imbau Forum Genre Jadi Promotor Remaja Cegah Stunting
"Komitmen pemkot dalam percepatan penurunan stunting di Kota Makassar sangat konsen. Hal ini dibuktikan dengan turunnya Wali Kota dan Wakil Wali Kota ke lapangan dalam grebek stunting di kelurahan-kelurahan. Harapannya stunting di Makassar yang saat ini di angka 18,4 persen sebelum tahun 2024 dapat tercapai sesuai target nasional 14 persen atau lebih rendah lagi," ujar Irwan Bangsawan.
Pada kesempatan ini, Kapala BKKBN Sulawesi Selatan Shodiqin menyampaikan data angka prevalensi stunting di Kota Makassar.