home sulsel

Dinas PMD dan PKK Gowa Gelar Pelatihan Batik Shibori dan Ecoprint

Kamis, 03 Agustus 2023 - 15:52 WIB
Tim Penggerak PKK bekerjasama dengan Dinas PMD Kabupaten Gowa melakukan kegiatan pelatihan membatik di Hotel Grand Imawan, Kota Makassar. Foto/Herni Amir
Tim Penggerak PKK bekerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Gowa melakukan kegiatan pelatihan membatik di Hotel Grand Imawan, Kota Makassar.

Lewat kegiatan diberikan pelatihan membuat batik shibori dan pelatihan ecoprint. Dalam pelaksanaannya, peserta diberi praktik keterampilan teknik membuat pola pada kain yang terbuat dari bahan serat alam, di antaranya katun dengan menggunakan motif pewarna dan pewarna dari alam seperti daun dan bunga.

Baca Juga:PKK Gowa Terbaik ke-3 Kategori Rumah Gizi se-Sulsel

"Olehnya itu saya berharap dalam pelatihan membatik ini sebagai upaya mendorong kemandirian ekonomi warga lewat kreativitas para ibu rumah tangga dan ibu-ibu PKK dengan memproduksi kain batik celup maupun batik tulisan tangan," ungkap Kepala Dinas PMD Kabupaten Gowa, Muhammad Basir, saat membuka langsung pelatihan membatik TP PKK Gowa.

Sementara itu, Ketua Pokja III Lia Rahmansyah menjelaskan tujuan dari pelatihan ini untuk mengembangkan dan melestarikan warisan budaya Indonesia terutama batik.

Baca Juga:PKK & Dinkes Gowa Kolaborasi Perkuat Peran Puskesmas & Tenaga Gizi Atasi Stunting

"Selain itu meningkatkan pengetahuan keterampilan dan kemampuan membatik Tim Penggerak PKK Kabupaten dan penggerak PKK Kecamatan se-Kabupaten Gowa," ujarnya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya